Find Us On Social Media :

Enggak Terapkan PSBB, Apa Maksud dan Kepanjangan PKM di Semarang?

Maksud dan Kepanjangan PKM yang diterapkan di Semarang.

GridKids.id - Berbeda dengan beberapa wilayah di Indonesia yang terapkan PSBB (Pembatasan Sosial Berskala Besar), Semarang pilih terapkan PKM.

Sebenarnya, apa maksud dan kepanjangan PKM di Semarang, Jawa Tengah tersebut, ya?

Penasaran? Nah, kali ini GridKids bakal membahas tentang kepanjangan PKM dan serba-serbinya, nih.

PKM di Semarang sendiri telah mulai diberlakukan oleh pemerintah setempat pada Senin (27/04/2020) lalu.

Baca Juga: Kepanjangan PSBB, Maksud dan Penjelasan Lengkap, Sudah Tahu?

Jadi, jangan sampai ketinggalan, ya. Terutama untuk kamu yang tinggal di Ibu Kota Jawa Tengah tersebut, nih.

Yuk, langsung kita simak penjelasannya, Kids!

Kepanjangan PKM

Kepanjangan PKM adalah Pembatasan Kegiatan Masyarakat.

Maksud Penerapan PKM

PKM diterapkan dengan maksud untuk mengurangi aktivitas masyarakat di luar rumah, Kids.

Pada dasarnya, saat PKM diterapkan, diharapkan warga tetap di rumah aja.

Tujuannya supaya penyebaran wabah virus corona yang menyebabkan Covid-19 dapat dicegah, sehingga enggak makin meluas.

Baca Juga: Perbedaan Isolasi dan Karantina Terkait Pandemi Virus Corona

Perbedaan PKM dan PSBB

Sebenarnya, mekanisme PKM ini hampir sama dengan PSBB, Kids.

Hanya saja, dalam penerapan PKM disebut akan ada lebih banyak patroli yang dilakukan untuk memantau pembatasan kegiatan masyarakat pada berbagai bidang.

Bidang yang akan dipantau antara lain pendidikan, tempat umum, lingkup kerja, olahraga dan lain sebagainya.

Bagi warga terdampak wabah, juga akan ada bantuan sosial yang diberikan ketika penerapan PKM ini.

O iya, selama PKM diberlakukan di Semarang, berbagai sektor ekonomi seperti restoran dan warung makan masih diperbolehkan untuk buka setiap hari sampai pukul 20.00 WIB.

Selain itu, pabrik dan pasar tradisional juga masih diperbolehkan beroperasi, Kids. Namun, dengan mematuhi syarat protokol Covid-19 tentunya.

Setiap orang yang memasuki wilayah kota Semarang akan diperiksa suhu tubuhnya. Enggak terkecuali bagi para penumpang bus, nih.

Baca Juga: Singkatan PCR, Tes Virus Corona yang Dinilai Lebih Akurat daripada Rapid Test

O iya, ada pos-pos terpadu pemeriksaan PKM di Semarang untuk mengurangi potensi penyebaran virus corona di wilayah tersebut.

Nah, itu dia penjelasan tentan kepanjangan PKM dan maksud penerapannya, Kids.

Di mana pun kamu berada, selama wabah ini usahakan untuk tetap di rumah aja dan jaga kebersihan dengan rajin cuci tangan, ya!

-----

Teman-teman, kalau ingin tahu lebih banyak tentang sains, dongeng fantasi, cerita misteri, dunia satwa dan  komik yang kocak, langsung saja berlangganan majalah Bobo, Mombi SD, NG Kids  dan Album Donal Bebek. Tinggal klik di https://www.gridstore.id