GridKids.id - Kids, apakah kamu sudah paham mengenai materi Belajar dari Rumah pada Rabu, 29 April 2020 yang membahas Lagu dan Pakaian Adat: Aceh, Kalimantan, dan NTT?
GridKids sudah merangkung soal dan jawaban dari materi Lagu dan Pakaian Adat: Aceh, Kalimantan, dan NTT agar bisa kamu pelajari lagi, Kids.
Kita bahas soalnya, yuk!
1. Pakaian Adat dari Aceh
Pakaian adat menjadi identitas suatu daerah, karena menunjukkan ciri khas daerah itu.
Aceh juga punya pakaian adat yang berbeda antara perempuan dan laki-laki.
Untuk perempuan, pertama-tama memakai celana panjang sebagai bawahan.
Lalu untuk atasannya, memakai baju berkerah tegak.
Pada bagian bawahan, dilengkapi juga dengan kain songket yang panjangnya menutupi lutut.
Kemudian pakai rompi di luar baju atasan.
Untuk tambahannya, kita bisa mengenakan hiasan melati di kepala, lo.
Jangan lupa juga untuk memakai sandal selop sebagai alas kaki.
Baca Juga: Surabaya Disebut Sebagai Kota Pahlawan, Namun Masih Banyak Orang yang Enggak Tahu Asal-Usulnya
Nah, pada baju adat Aceh yang dikenakan laki-laki, pertama gunakan celana panjang sebagai bawahan.
Kemudian, kenakan sarung sampai sebatas lutut.
Untuk atasan, biasanya akan mengenakan baju jas, teman-teman.
Setelah itu, tambahkan rencong, yaitu senjata khas Aceh di bagian pinggang dan pakai kopeah sebagai hiasan kepala. Untuk alas kaki, kenakan sandal selop.
Ada lagu daerah yang terkenal dari Aceh, nih, yaitu berjudul Bungong Jeumpa.
Bungong jeumpa bungong jeumpa(Bunga cempaka bunga cempaka)
Meugah di aceh(Terkenal di aceh)
Bungong teuleube, teuleube(Bunga yang lebih, yang lebih)
Indah lagoina(Indah rupanya)
Bungong jeumpa bungong jeumpa(Bunga cempaka bunga cempaka)
Meugah di aceh(Terkenal di aceh)
Bungong teuleube, teuleube(Bunga yang lebih, yang lebih)
Indah lagoina(Indah rupanya)
Puteh kuneng.. meujampu mirah(Putih kuning.. bercampur merah)
Bungong si ulah indah lagoina(Bunga setangkai, setangkai yang indah sekali)
Puteh kuneng.. meujampu mirah(Putih kuning.. bercampur merah)
Bungong si ulah indah lagoina(Bunga setangkai, setangkai yang indah sekali)
Lam sinar buleun lam sinar buleun(Di bawah sinar rembulan, di bawah sinar rembulan)
Angeen peu ayon(Angin mengayun-ayun)
Luroh meususon, mesuson nyang mala-mala(Gugur dan bertumpuk-tumpuk, (dari bunga) yang layu)
Lam sinar buleun lam sinar buleun(Di bawah sinar rembulan, di bawah sinar rembulan)
Baca Juga: Ringkasan Materi dan Soal X-Sains Sumber Energi dan Energi Alternatif, Belajar dari Rumah TVRI
Angeen peu ayon(Angin mengayun-ayun)
Luroh meususon, mesuson nyang mala-mala(Gugur dan bertumpuk-tumpuk, (dari bunga) yang layu)
Keubit that meubee meunyoe tatem com(Harum sekali baunya, jikalau ingin dicium)
Leupah that harom si bungong jeumpa(Sungguh sangat harum, si bunga cempaka)
Keubit that meubee meunyoe tatem com(Harum sekali baunya, jikalau ingin dicium)
Leupah that harom si bungong jeumpa(Sungguh sangat harum, si bunga cempaka)
Baca Juga: Lirik dan Arti Lagu Bungong Jeumpa dari Aceh Materi Belajar dari Rumah
Soal dan pembahasan:
Tuliskan tiga kata dari daerah Aceh dalam lagu Bungong Jeumpa. Tuliskan juga artinya dalam bahasa Indonesia.
Pembahasan: Bungong jeumpa artinya bunga cempaka, meugah artinya terkenal, lagoina artinya rupanya, meujampu artinya bercampur, puteh artinya putih, kuneng artinya kuning, mirah artinya merah.
2. Baju Adat dari Kalimantan Selatan
Baju adat perempuan dari Kalimantan Selatan disebut baju pokko atau baju poko.
Pertama, kenakan kain sarung sebagai bawahan, lalu pakai baju pokko sebagai atasan.
Baju adat ini juga dilengkapi dengan ikat pinggang.
Sedangkan untuk hiasan kepala, teman-teman bisa menggunakan mahkota.
Setelahnya, kenakan juga selop sebagai alas kaki.
Untuk baju adat laki-laki dari Kalimantan Selatan, pertama kenakan dulu celana panjang sebagai bawahan.
Kemudian, pakai baju berlengan pendek sebagai atasan, lalu ditambahkan dengan sarung sebagai luaran celana.
Di luar bau berlengan pendek, kenakan baju adat Cekak Musang sebagai luaran.
Untuk tambahan, biasanya akan dikenakan hiasan di bagian leher. Tidak lupa, kenakan juga selop sebagai alas kaki.
Baca Juga: 3 Hal yang Khas dari Daerah Kalimantan Selatan, Ringkasan Belajar dari Rumah TVRI
Nah, siapa yang sudah pernah mendengar lagu Ampar-Ampar pisang? Lagu ini merupakan lagu daerah Kalimantan Selatan, lo.
Ampar ampar pisang
Pisangku balum masak
Masak sabigi dihurung bari-bari
Masak sabigi dihurung bari-bari
Mangga lepak mangga lepok
Patah kayu bengkok
Bengkok dimakan api, apinya canculupan
Patah kayu bengkok
Bengkok dimakan api, apinya canculupan
Jari kaki sintak dahuluakan masak
Ampar ampar pisang
Pisangku balum masak
Masak sabigi dihurung bari-bari
Masak sabigi dihurung bari-bari
Mangga ricak mangga ricak
Patah kayu bengkok
Tanduk sapi tanduk sapi kulibir bawang
Nang mana batis kutung dikitip bidawang
Soal dan pembahasan:
Tuliskan tiga hal yang khas dari daerah Kalimantan Selatan yang sudah kamu lihat di tayangan tadi!
Pembahasan:
Lagu Ampar-Ampar Pisang, baju adat laki-laki bagian luar dinamakan Cekak Musang, baju adat perempuan dinamakan pokko.
3. Baju Adat dari Nusa Tenggara Timur
Nusa Tenggara Timur terkenal dengan kerajinan kain tenun, yang dipakai pada pakaian adatnya.
Pakaian adat perempuan Nusa Tenggara Timur dimulai dengan mengenakan kain tenun untuk bawahan.
Lalu bagian atasan mengenakan kebaya pendek, ditambah selendang di bahu.
Baju adat ini bisa dilengkapi dengan memakai hiasan berupa ikat pinggang dan hiasan kepala bernama bulan molik.
Sedangkan pakaian adat laki-laki Nusa Tenggara Timur juga mengenakan kain tenun sebagai bawahan.
Kemudian gunakan kemeja panjang untuk atasan dan ditambahkan selendang di bahu.
Sebagai hiasan, biasanya laki-laki Nusa Tenggara Timur akan mengenakan golok yang diselipkan di pinggang.
Tidak lupa, kenakan juga topi tilangga sebagai penutup kepala.
Untuk lagu daerah, Nusa Tenggara Timur punya lagu daerah yang berjudul Gemu Fa Mi Re.
Maumere da gale kota endePepin gisong gasongLe'le luk ele rebin ha
Le le le luk sila solMi fa mi fa solLe'le tiding fa faRebing mude mi
Do do do do mi do miDo gemu fa mi reEle le... ele le
Le le le luk sila solMi fa mi fa solLe'le tiding fa faRebing mude mi
Do do do do mi do miDo gemu fa mi re
Baca Juga: Contoh Puisi Bertema Keluarga, Materi Belajar dari Rumah Selasa 28 April 2020
Maumere da gale kota endePepin gisong gasongLe'le luk ele rebin ha
Maumere da gale kota endePepin gisong gasongLe'le luk elw rebin ha
Putar ke kiri e...Nona manis putarlah ke kiriKe kiri ke kiri ke kiri danKe kiri ke kiri ke kiri ke kiri manis a...
Sekarang kanan e.Nona manis putarlah ke kanan ke kanan ke kanan ke kanan dan ke kanan ke kanan ke kanan ke kanan manis ee...
Materi soal:
Tuliskan cerita singkat tentang kekhasan daerah asalmu, minimal terdiri dari delapan kalimat.
-----
Teman-teman, kalau ingin tahu lebih banyak tentang sains, dongeng fantasi, cerita misteri, dunia satwa dan komik yang kocak, langsung saja berlangganan majalah Bobo, Mombi SD, NG Kids dan Album Donal Bebek. Tinggal klik di https://www.gridstore.id
(Penulis: Tyas Wening)