Find Us On Social Media :

Misteri Titanic, Kapal Mewah yang Dianggap Tidak Bisa Tenggelam

Kapal Titanic

 

 

Jika ada peringatan, mengapa enggak ada yang menganggapnya serius?

Kapal sebesar dan sekeren titanic pasti mempunyai teropong untuk memantau perjalanan, tapi mengapa tetap tetabrak gunung es?

Selain itu, Titanic juga memiliki banyak waktu untuk mengubah arah sebelum tertabrak dan kru harusnya sudah saling memperingatkan.

Namun masalahnya, satu jam sebelum tabrakan, terdapat sebuah kapal di dekatnya dan telah menelepon melalui radio untuk memperingati ada ‘lapangan es yang tebal’.

Operator radio Titanic, Jack Phillips, enggak pernah menyampaikan peringatan itu kepada Kapten Smith.

Ini juga masih menjadi pertanyaan, mengapa Jack Philips enggak menyampaikan peringatan tersebut? Jika saja diberitahu mungkin enggak akan terjadi kecelakaan.

Baca Juga: Wabah Misterius yang Selalu Datang 100 Tahun Sekali ini Menghebohkan Dunia, Pernah Tahu?

Apakah J.P. Morgan merencanakan semuanya?

Sejak awal pembuatannya, Morgan telah mengambil alih White Star Line dan dianggap telah lama merencanakan tragedy Titanic.

White Star Line adalah perusahaan perkapalan yang mengoperasikan Titanic.

Morgan merupakan salah satu pemilik perusahaan yang memiliki ikut andil dalam pembuatan Kapal Titanic, ia termasuk orang yang sangat kaya pada saat itu.

Anehnya dia enggak ikut dalam perjalanan Titanic, apakah dia tahu apa yang akan terjadi? Apakah dia merencanakannya? dan apakah itu untuk mendapatkan uang asuransi?

Baca Juga: Misteri Terpecahkan, Asal Usul Nama Hari Ternyata Ada Kaitannya dengan Tata Surya, Kok Bisa?

Mengapa tidak ada cukup sekoci? Anehnya kapal mewah tersebut hanya memiliki 20 sekoci. Jika terjadi sesuat tentu saja 20 sekoci enggak cukup untuk menampung ribuan orang pada kapal itu.

Lalu, mengapa pemilik kapal memutuskan untuk mengabaikan rekomendasi untuk membawa sekoci 50 persen lebih banyak?

Seharusnya, kapal semewah Titanic sadar akan keamanaan pada kapalnya, Kids.

Nah, itu dia misteri yang masih banyak dibicarakan oleh banyak orang, apa kamu berpikir demikian?

-----

Teman-teman, kalau ingin tahu lebih banyak tentang sains, dongeng fantasi, cerita misteri, dunia satwa dan komik yang kocak, langsung saja berlangganan majalah Bobo, Mombi SD, NG Kids dan Album Donal Bebek. Tinggal klik di www.gridstore.id