GridKids.id - Kids, apa kamu pernah mendengar tentang Batu Berak?
Situs bersejarah Batu Berak jadi materi yang dibahas untuk siswa SMP dan sederajat dalam program Belajar dari Rumah di TVRI pada Jumat, 24 April 2020 pukul 09.30-10.00.
Situs Batu Berak juga punya nama atau sebutan lain, yaitu Situs Megalitik Batu Brak Lampung Barat.
Setelah pembahasan materi Batu Berak, akan ada dua soal atau pertanyaan yang harus kita jawab.
Pertanyaan ini mengharuskan kita untuk menyampaikan pendapat masing-masing.
Untuk itu kita cari tahu dulu, yuk, serba-serbi tentang Batu Berak!
Baca Juga: Soal dan Rangkuman Sejarah Candi Borobudur, Belajar dari Rumah Jumat 24 April 2020
Mengenal Batu Berak
Situs Batu Berak merupakan salah satu cagar budaya yang dilindungi di Indonesia dan terletak di Lampung.
Nama lain dari situs ini adalah Situs Megalitik Batu Brak Lampung Barat.
Batu Berak adalah situs megalitikum (zaman batu besar, yaitu salah satu babak zaman prasejarah) yang terletak di Jalan Lebuay, Pekon Purajaya, Kecamatan Kebun Tebu, Kabupaten Lampung Barat, Provinsi Lampung.
Lokasinya yang berada di Kebun Tebu, membuat situs ini juga dikenal sebagai situs Kebun Tebu.
Berbagai sumber menyebutkan kalau Situs Batu Berak sudah ada pada Zaman Prasejarah.
Situs Batu Berak berada di lahan dengan luas 3,5 hektare.
Di dalamnya ada batu menhir (tegak), dolmen (meja), datar dan jenis lainnya.
Beragam batu berukuran besar dan beragam bentuk mempunyai kegunaan masing-masing.
Namun sebelumnya, situs ini awalnya ditemukan oleh Badan Rekonstruksi Nasional (BRN) tahun 1951.
Di lokasi situs yang awalnya merupakan perkebunan kopi penduduk lokal ini, terdapat 40 buah batu menhir, 38 batu dolmen, dua batu datar, dan beberapa batu kelompok.
Baca Juga: Soal dan Jawaban Matematika Perbandingan dan Skala Kelas 4 5 6 SD, Jumat 24 April 2020
Pemugaran
Proses pemugaran sudah dilakukan dua kali, yaitu pada tahun 1984 dan 1989 lalu.
Dalam pemugaran dilakukan reposisi dan rekonstruksi batuan ke posisi semula.
Hal ini karena saat ditemukan, posisi bebatuan tidak beraturan akibat gejala alam seperti gempa bumi, tanah longsor, dan faktor usia.
Lokasi situs ini merupakan salah satu komplek megalith terbesar di Sumatera dan bisa dicapai melalui Kotabumi dan Bukit Kemuning.
Sampai saat ini, Batu Berak menjadi satu di antara destinasi wisata di Lampung Barat.
Arti Nama Batu Berak
Arti dari nama Batu Berak diambil dari bahasa Lampung. Dalam bahasa setempat, berak artinya adalah sejajar.
Jadi, arti dari batu berak adalah batu yang sejajar.
Peninggalan ini terdiri dari dolmen, menhir, batu datar, manik-manik kaca dan batu, keramik lokal dan asing, batu umpak, serta batu lumpang.
Situs ini dibangun pada suatu bukit kecil yang dikelilingi oleh sungai kecil sawah dan empang.
(Penulis: Haryanto)
Baca Juga: Soal dan Jawaban Sahabat Pelangi Mari Menabung Kelas 1-3 SD, Jumat 24 April 2020
-----
Teman-teman, kalau ingin tahu lebih banyak tentang sains, dongeng fantasi, cerita misteri, dunia satwa dan komik yang kocak, langsung saja berlangganan majalah Bobo, Mombi SD, NG Kids dan Album Donal Bebek. Tinggal klik di www.gridstore.id.