Find Us On Social Media :

Perahu Jong, Permainan Tradisional yang Unik dari Kepulauan Riau

Perahu Jong adalah permaianan tradisional dan olahraga dari Kepulauan Riau. Begini cara memainkan perahu Jong.

GridKids.id - Perahu Jong adalah permainan tradisional yang berasal dari Kepulauan Riau.

Apakah kamu pernah mendengar tentang permainan perahu Jong ini, Kids? Atau kamu malah sudah pernah memainkannya, nih?

Permainan tersebut hanya bisa ditemukan di pulau-pulau yang ada di wilayah Kepulauan Riau saja, Kids.

Perahu Jong biasanya dimainkan di sore hari danmenjadi hiburan para nelayan seusai melaut.

Baca Juga: Game di Handphone Bisa Kalah Seru dengan Permainan Tradisional Ini

O iya, setiap jenis permainan pasti memiliki keunikan masing-masing.

Nah, begitu pula dengan permainan tradisional satu ini, Kids. 

Perahu Jong merupakan permainan yang mempunyai sejumlah keunikan, lo.

Penasaran? Yuk, kita cari tahu bersama tentang apa itu perahu Jong dan bagaimana cara memainkannya!

Termasuk Olahraga

Perahu Jong rupanya bukan hanya merupakan sebuah permainan tradisional saja, Kids.

Tapi, juga termasuk sebagai salah satu jenis olahraga, lo.

Perahu Jong adalah permainan tradisional sekaligus jenis olahraga masyarakat di kepulauan dan pesisir.

Perahu Jong adalah olahraga yang lahir dari kearifan lokal yang usianya sudah puluhan tahun.

Baca Juga: Fakta Kapal Titanic yang Tenggelam Hari Ini 108 Tahun Lalu di Samudera Atlantik Utara

Supaya enggak punah, olahraga tersebut perlu dijaga dan terus dilestarikan, Kids.

Maka dari itu, di daerah asalnya, perahu Jong sering dijadikan perlombaan.

Di beberapa pulau besar yang ada di Kepulauan Riau, kita bisa menemui Festival Perahu Jong.

Salah satu pulau yang menggelar festival tersebut adalah Pulau Batam.

Di sana Festival Perahu Jong dibuat oleh warga Kampung Pulo, Batu Besar.

Cara Memainkan Perahu Jong

Permainan perahu Jong sangat mengandalkan adanya tiupan angin yang kencang, Kids.

Di acara festival, para peserta akan meletakkan perahu Jong miliknya supaya terbawa angin sampai ke tengah laut.

O iya, perahu tersebut enggak bisa berdiri sendiri dengan baik, lo. Makanya, pemain perahu Jong akan memasang penyeimbang.

Nah, penyeimbang tersebut biasanya berupa kayu yang disisipkan memanjang dengan pemberat berupa batu atau benda lainnya di satu sisi, Kids.

Di ajang perlombaan itu, perahu Jong akan melalui lintasan yang berbentuk sebuah garis lurus.

Baca Juga: Tahu Permainan Ular Tangga yang Pernah Hits pada Zamannya? Ternyata Bukan Asli dari Indonesia

Lintasan tersebut menuju gawang, Kids. Perahu tercepat yang berhasil masuk ke sana akan jadi pemenangnya.

Nah, kalau ada yang berlayar melenceng keluar dari lintasan, maka dinyatakan kalah.

Saat Festival Jong digelar, lautan berubah warna-warni meriah. Banyak orang yang datang ke pinggir laut untuk menyaksikannya.

Hayo, siapa yang jadi penasaran ingin menyaksikan festival tersebut dan juga mencoba memainkan permainan unik perahu Jong ini?

-----

Teman-teman, kalau ingin tahu lebih banyak tentang sains, dongeng fantasi, cerita misteri, dunia satwa dan  komik yang kocak, langsung saja berlangganan majalah Bobo, Mombi SD, NG Kids  dan Album Donal Bebek. Tinggal klik di https://www.gridstore.id