Find Us On Social Media :

Warna Ingus Enggak Selalu Sama, Ternyata Masing-Masing Ada Maknanya Bagi Kesehatan

Kenali warna ingus dan indikasi tanda bahaya bagi kesehatan.

GridKids.id - Saat hidung sedang meler alias berlendir, siapa yang sering memerhatikan warna ingus di sana?

Warna ingus ternyata bisa menunjukkan kondisi kesehatan tubuh kita, lo.

Masing-masing warna memiliki makna karena mengindikasikan ada gangguan kesehatan tertentu.

Baca Juga: Enggak Perlu Obat, Inilah 5 Bahan Alami yang Ampuh Redakan Pilek

Penanganan antara kasus warna ingus yang satu dan yang lainnya pun akan berbeda.

Jadi, sebaiknya mulai sekarang kita enggak menyepelekan soal ingus ya, Kids.

Kita simak warna ingus dan indikasi tanda bahaya kesehatannya, yuk!

Ingus Bening

Siapa yang sering beringus, tapi warnanya bening? Pada dasarnya, ingus bening masih dianggap normal, Kids.

Lendir jernih melindungi hidung kita dari partikel membahayakan yang bertebaran di udara.

Nah, ingus bening biasanya mengandung protein, air, antibodi, dan garam.

Akan tetapi, The Cleveland Clinic menyebutkan bahwa ingus bening yang terus mengalir berlebihan bisa jadi tanda alergi, lo.

Selain itu, ingus bening juga bisa merupakan sinyal yang mengabarkan bahwa kita akan terkena flu.

Baca Juga: Tampak Mirip, Begini Perbedaan Gejala Virus Corona dan Flu Biasa

Ingus Putih

Saat mendapatkan ingus putih, bisa jadi kondisi hidung kita sedang tersumbat, Kids.

Sumbatan tersebut bisa dikarenakan jaringan hidung yang bengkak dan teriritasi.

Ingus berwarna putih bisa saja berasal dari infeksi atau flu. Namun bisa juga akibat dari terlalu banyak mengonsumsi produk susu, terjadi alergi, atau mengalami dehidrasi.

Ingus Kuning

Ingus berwarna kuning bisa menandakan bahwa tubuh kita sedang mempertahankan diri supaya tetap sehat dari flu dan infeksi, Kids.

Nah, warna kuning tersebut berasal dari sel darah putih yang telah mati.

Kemungkinan saat beringus kuning, tubuh kita sedang mulai sakit, sehingga perlu mulai wasapada jika mengalaminya, ya.

Saat ingus seperti ini, Anda mungkin belum merasa perlu konsultasi ke dokter, tetap tubuh sudah mulai sakit.

Baca Juga: Sering Dikira Sama, Pilek dan Flu Ternyata Adalah Dua Hal yang Berbeda

Ingus Hijau

Ingus hijau menandakan sedang ada sesuatu yang enggak beres di dalam tubuh kita, Kids.

Sistem kekebalan kita sedang berjuang keras melawan infeksi yang menyerang.

Di dalam lendir berwarna kehijauan tersebut, terdapat banyak sel darah putih yang mati dan kepingan sel lainnya.

Kalau kita masih terus beringus hijau hingga lebih dari 12 hari, maka sebaiknya segera memeriksakan diri ke dokter, ya.

Tujuannya supaya dapat diketahui apakah terjadi infeksi sinus atau yang lainnya, sehingga bisa segera ditangani, Kids.

Ingus Merah

Pernah mendengar atau malah pernah mengalami ingus berwarna merah?

Ingus dengan warna tersebut bisa menandakan bahwa jaringan hidung kita sedang kering, Kids.

Selain itu bisa juga karena terdapat kerusakan, atau teriritasi. Nah, warna merah pada ingus tersebut biasanya berasal dari darah.

Baca Juga: Enggak Sadar, 4 Kebiasaan Ini Justru Bisa Bikin Gejala Pilek dan Demam Makin Parah, Salah Satunya Kurang Minum

Ingus Coklat

Ingus coklat bisa menunjukkan bahwa kita sedang teriritasi atau terdampak oleh polusi, Kids.

Warna coklat tersebut bisa berasal dari darah yang mengering atau polutan. 

Ingus Hitam

Ingus hitam biasanya terjadi bila kita banyak menghirup asap, Kids.

Akan tetapi kalau itu dialami oleh kita yang bukan perokok, maka sebaiknya segera periksa ke dokter karena mungkin ada jamur yang sedang menginfeksi.

Tonton video ini, yuk!