Find Us On Social Media :

Berasal dari Kelompok Virus yang Sama, Inilah Perbedaan Covid-19, MERS dan SARS, Mana yang Lebih Berbahaya?

Virus corona atau covid-19 (ilustrasi).

GridKids.id - Kids, saat ini virus corona masih membuat resah orang di seluruh dunia.

Virus ini pertama kali muncul di Wuhan, Tiongkok, bulan Desember 2019.

Sampai sekarang (23/3/2020), Covid-19 sudah menginfeksi 192 negara.

Di Indonesia sendiri, sudah ada 514 orang yang positif terinfeksi virus ini.

Namun sebelum munculnya Covid-19, ternyata sudah ada penyakit lain yang juga disebabkan oleh virus corona, yaitu MERS dan SARS. Apa kamu pernah mendengarnya?

Walaupun berasal dari kelompok virus yang sama, baik Covid-19, MERS, dan SARS ternyata punya cukup banyak perbedaan, lo.

Apa saja, ya? Lalu, mana yang kira-kira lebih berbahaya dari ketiganya?

Yuk kita cari tahu jawabannya lewat ulasan perbedaan Covid-19, MERS dan SARS dilihat dari 4 hal berikut ini!

1. Pertama Kali Ditemukan dan Penamaan

Sebelum wabah Covid-19, penyakit SARS (Severe Acute Respiratory Syndrome) pertama kali muncul di Tiongkok pada November 2002.

Setelah itu, muncul MERS (Middle East Respitory Syndrome) di Timur Tengah pada tahun 2012.

Covid-19 jadi penyakit gangguan pernafasan terbaru yang ditemukan di Wuhan, Tiongkok, pada 31 Desember 2019.

Berasal dari kelompok virus yang sama, yakni virus corona, ketiga penyakit ini punya penamaan jenis virus corona yang berbeda.

Baca Juga: Sampaikan Pesan untuk Hadapi Virus Corona, Siwon Beri Semangat Penggemar Pakai Bahasa Indonesia

Mengutip laman resmi Pusat Pencegahan dan Pengendalian Penyakit (CDC), yang dilansir dari Kompas.com, penyakit MERS berasal dari beta coronavirus yang bernama MERS-CoV (Middle East Respitory Syndrome Coronavirus).

Sementara SARS disebabkan oleh beta coronavirus bernama SARS-CoV (Severe Acute Respiratory Syndrome Coronavirus) dan Covid-19 disebabkan oleh novel coronavirus bernama SARS-CoV-2.

2. Asal Penyebaran

Dilansir dari Kompas.com, SARS jadi temuan pertama virus corona yang berpindah dari kelelawar ke musang, kemudian berpindah ke manusia.

Sementara itu MERS berawal dari kelelawar, lalu virusnya berpindah ke unta dan menular ke manusia.

Sedangkan sejumlah ilmuwan menduga kalau ular atau kelelawar menjadi pembawa virus SARS-CoV-2 atau Wuhan coronavirus.

Dugaan awalnya, virus ini menular ke manusia karena menyentuh binatang atau inang virus ini.

Saat ini diketahui seseorang bisa terkena Covid-19 kalau terkena droplets yang dikeluarkan oleh penderita saat bersin atau batuk.

Bisa juga ketika seseorang memegang benda yang terkontaminasi droplet penderita, lalu memgang hidung, mata atau mulut tanpa mencuci tangan terlebih dulu.

Nah, dilansir dari Alodokter.com, ternyata SARS dan Covid-19 lebih mudah menyebar dari manusia ke manusia daripada MERS.

Baca Juga: Di Tengah Virus Corona Perhatikan Cara Mencuci Tangan yang Baik dan Benar, Ini Caranya

3. Gejala

Pada derajat ringan, ketiga penyakit ini punya gejala seperti demam, batuk, nyeri tenggorokan, hidung tersumbat, lemas, sakit kepala, dan nyeri otot.

Sementara dalam derajat yang lebih berat, gejala SARS, MERS dan Covid-19 menyerupai pneumonia, yaitu demam, batuk parah, dan kesulitan bernapas.

Perbedaan mencolok ketiganya adalah Covid-19 biasanya jarang disertai dengan keluhan pencernaan, seperti buang air besar cair, mual, dan muntah.

4. Pengobatan

Sampai sejauh ini belum ada obat yang terbukti efektif mengatasi COVID-19.

Sedangkan pada penyakit SARS dan MERS, dilansir dari Alodokter.com, pemberian lopinavirritonavir, serta obat antivirus terbaru bernama remdesivir sudah terbukti efektif sebagai pengobatan.

Selain itu, pada penderita Covid-19 dengan gejala berat perlu mendapatkan terapi cairan, oksigen, antibiotik serta obat-obatan lain sesuai dengan gejala yang muncul.

Mereka juga harus dirawat di rumah sakit agar kondisinya bisa dipantau dan tidak menulari orang lain.

-----

Teman-teman, kalau ingin tahu lebih banyak tentang sains, dongeng fantasi, cerita misteri, dunia satwa dan  komik yang kocak, langsung saja berlangganan majalah Bobo, Mombi SD, NG Kids  dan Album Donal Bebek. Tinggal klik di www.gridstore.id

Baca Juga: Enggak Cuma Kesehatan Fisik yang Harus Dijaga saat Virus Corona Mewabah, Kesehatan Mental Juga Enggak Kalah Penting