Find Us On Social Media :

Cegah Virus Corona, Begini Cara Membuat Disinfektan Sendiri di Rumah

Cegah virus corona di rumah dengan cairan disinfektan

GridKids.id - Cegah virus corona bisa dilakukan dengan berbagai langkah mudah, lo.

Saat ini seluruh lapisan masyarakat sedang bahu-membahu untuk menghentikan penyebarannya supaya enggak makin meluas.

Salah satunya adalah dengan melakukan gerakan di rumah saja. Nah, saat di rumah, kita bisa cegah virus corona dengan rutin menyemprotkan disinfektan buatan sendiri, lo.

Baca Juga: Cegah Virus Corona Masuk ke Dalam Rumah dengan Langkah Mudah

Eits, tapi bagaimana cara membuat disinfektan, ya? Apakah bisa dibuat sendiri di rumah?

Tenang saja, Kids. Dokter Spesialis Kulit dr Arini Astasari Widodo Sp.KK membagikan tips sederhana untuk membuat cairan disinfektan sendiri di rumah.

Kita simak bersama-sama cara membuat cairan disinfektan yang ampuh cegah virus corona ini, yuk!

Siapkan Alat dan Bahan

Pertama-tama, tentunya kita perlu menyiapkan sejumlah alat dan bahan yang akan kita gunakan, Kids.

Siapkan bahan berupa cairan pemutih pakaian sebanyak 10 cc atau Chlorin 0,05 % dan juga air sebanyak 900 cc.

Sediakan pula alat berupa botol semprotan, ya. Botol tersebut yang akan kita pakai untuk wadah dari cairan disinfektan tersebut.

Baca Juga: Cegah Virus Corona dengan Tingkatkan Sistem Imun, Ikuti 4 Tips Ini!

Nah, kalau sudah, tinggal campurkan cairan pemutih dengan air sesuai takaran ke dalam botol semprot.

Sudah jadi deh cairan disinfektan buatan sendiri untuk cegah virus corona di rumah.

Lalu bagaimana cara penggunaannya, ya?

Cara Menggunakan

Penggunaan cairan disinfektan tersebut cukup mudah karena hanya perlu disemprotkan ke bagian yang akan diinginkan, kemudian dilap dengan kain microfiber.

Bagian-bagian yang perlu dibersihkan di rumah adalah berbagai benda yang sering disentuh, Kids.

Misalnya, remot TV atau AC, gagang pintu, lengan sofa, keran air, pegangan tangga, meja, lantai, dan lain sebagainya.

Baca Juga: Cegah Virus Corona dengan Rajin Bersihkan Ponsel, Ini Alasannya

Mengapa perlu dibersihkan? Soalnya, berbagai benda tersebut sering disentuh oleh banyak orang.

Setiap anggota keluarga silih berganti menyentuh benda-benda tersebut sehingga rawan menjadi sarang kuman penyebab penyakit.

Maka dari itu, berbagai permukaan benda yang sering disentuh itu perlu didisinfektasi dengan cairan tersebut untuk cegah virus corona.

Untuk cegah virus corona, penyemprotan cairan disinfektan tersebut harus dilakukan secara rutin, dua kali sehari saat pagi dan sore, Kids.

Nah, tapi sebelum menggunakan cairan disinfektan, ada baiknya untuk melakukan pembersihan secara keseluruhan terlebih dahulu.

Sapu sudut rumah, lalu bersihkan berbagai perabot dengan menggunakan air dan sabun serta dilap seperti biasa. Setelahnya baru lanjutkan dengan proses disinfektasi.

Baca Juga: Cara Cegah Virus Corona Saat Sedang Berada di Transportasi Umum

Setelah disemprot cairan disinfektan, biarkan sampai benar-benar kering dulu, ya. Supaya aman, kamu bisa menggunakan kembali ruangan sekitar 60 menit seusai disemprot cairan disinfektan.

Kalau sudah selesai bersih-bersih rumah, jangan lupa untuk membersihkan diri, ya.

Cuci tangan pakai sabun dan air mengalir, kemudian jangan lupa juga untuk mandi serta ganti baju, Kids.

Virus corona menjadi pandemi yang masih harus terus kita lawan bersama-sama. Selamat mencoba di rumah!

Tonton video ini, yuk!