Find Us On Social Media :

Hasil Studi Ungkap Ada Golongan Darah yang Lebih Rentan Tehadap Virus Corona, Apa Kamu Termasuk?

Golongan darah dan virus corona

GridKids.id - Virus corona menjadi pandemi yang sedang dihadapi oleh masyarakat di seluruh dunia.

Enggak terkecuali di Indonesia, Kids. Terhitung sejak Rabu (18/3/2020), kasus virus corona mengalami peningkatan.

Total yang positif terjangkit ada sebanyak 227 kasus, 11 orang dinyatakan telah sembuh dan 19 orang enggak terselamatkan.

Sampai saat ini, berbagai penelitian terkait virus corona terus dilakukan oleh banyak pihak.

Baca Juga: Manfaat Buah Pepaya untuk Kesehatan, Bantu Hadang Virus Corona

Salah satunya ialah penelitian berkaitan golongan darah yang paling rentan terkena virus Covid-19. Hal ini didasari oleh data yang ada di lapangan.

Para ilmuan di Cina meneliti 2.173 orang yang positif terinfeksi virus Corona, termasuk 206 penderita yang telah meninggal, dari tiga rumah sakit di Hubei.

Akademisi membandingkan data pasien Wuhan yang terinfeksi dengan 3.694 orang yang enggak terinfeksi di wilayah yang sama.

Dilansir Dailymail.co.uk, berikut urutan golongan darah yang paling rentan terkena virus corona.