Find Us On Social Media :

Cegah Virus Corona dengan Rajin Bersihkan Ponsel, Ini Alasannya

Cegah Virus Corona dengan Membersihkan Ponsel

Upaya Pembersihan Virus

Terkait penularan virus melalui droplet yang menempel di permukaan benda mati, Bapak Sugiyono mengimbau kepada masyarakat agar rutin membersihkan layar ponsel dan mencuci tangan.

Menurutnya, upaya pencegahan yaitu dengan membersihkan layar ponsel dengan alkohol 70 persen atau hand sanitizer kemasan spray.

Kalau enggak ada, bisa dengan membersihkan layar ponsel menggunakan tisu bersih.

Langkah tersebut berlaku secara umum, lo, enggak cuma untuk virus corona.

Barang atau benda yang banyak disentuh orang memang berpotensi menjadi tempat virus dan bakteri untuk tinggal.

Selain itu, yang terpenting adalah rajin mencuci tangan dan menjaga kebersihan untuk mencegah penularan penyakit secara umum.

Lamanya Virus Tinggal

Untuk mengetahui ketahanan beberapa jenis virus corona di benda mati memang sudah pernah dilakukan, namun untuk jenis Covid-19 belum ada data resminya.

"Untuk Covid-19 belum ada datanya. Hasilnya bervariasi bisa dari 2 jam hingga ada yang bertahan sampai 9 hari dengan faktor yang memengaruhi seperti suhu, kelembapan, dan lainnya," ujar Bapak Sugiyono.

Walaupun begitu, sangat penting untuk selalu menjaga kebersihan tangan dengan mencucinya di bawah air mengalir menggunakan sabun, Kids.

Baca Juga: Selamatkan Kesehatan Mata dari Bahaya Sinar Biru Layar Ponsel dengan Cara Sederhana Ini