Find Us On Social Media :

Keren! Gabungkan Seni dan Kampanye Cinta Lingkungan, Pria Ini Bikin Mural dari 200 Ribu Tutup Botol Bekas

Gabungkan Seni dan Kampanye Cinta Lingkungan, Pria Ini Bikin Mural dari 200 Ribu Tutup Botol Bekas

GridKids.id - Perubahan iklim dan global warming yang terjadi di Bumi semakin meresahkan, Kids.

Hal ini enggak cuma jadi konsentrasi pencinta lingkungan, tapi juga semua masyarakat.

Enggak terkecuali Oscar Olivares (23), seorang seniman dari Venezuela.

Berkolaborasi dengan OkoSpiri dan Movimiento en la Arquitectura para el Futuro, Olivares berhasil membuat sebuah karya yang luar biasa.

Karya itu berupa mural yang terbuat dari 200.000 botol bekas. Wow, keren banget!

OkoSpiri dan Movimiento en la Arquitectura para el Futuro sendiri adalah organisasi lingkungan.

Sempat Mengira Enggak Akan Berhasil

Ide awal proyek ini datang dari OkoSpiri. Mereka ingin membuat karya dari tutup botol bekas dan mengajak Olivares untuk bergabung.

Lalu, tercetuslah ide untuk membuat mural.

Semula, Olivares enggak yakin proyek ini akan berhasil. Namun, hal itu justru membuatnya merasa tertantang.

Untuk membuat mural ini enggak gampang, lo, Kids! Bahkan, memakan waktu yang enggak sebentar.

Baca Juga: Keren, Pria Ini Buat Mural Terbesar di Malaysia, Tembok yang Kosong Disulap Menjadi Indah!

Enggak Gampang

Untuk menyelesaikan seluruh mural, membutuhkan waktu sekitar 2,5 bulan.

Lebar mural ini sendiri adalah 45 meter, dan menghiasi tembok di taman Plaza Escalona di El Hatillo Municipality, Caracas.

Proses pembuatannya juga enggak kalah susah.

Pertama mereka harus melapisi tembok, menempatkan design, mengumpulkan dan membersihkan plastik penutup, menyusun tutup botol, dan yang terakhir menyempurnakannya.

Hasil yang Menakjubkan

Hasil akhir karya ini membuktikan kalau kerja keras Olivares dan yang lainnya sama sekali enggak sia-sia.

Yup, mural ini ternyata sangat bagus, Kids!

Dalam mural itu, terlihat pemandangan habitat asli burung macaw. Burung-burung macaw ini sendiri punya warna yang beragam dan sangat cerah.

Selain itu, juga ada pemandangan pegunungan di Taman Nasional El Ávila, bunga matahari, dan gedung-gedung yang tenggelam.

Ternyata, semua gambar ini punya cerita dan arti sendiri, lo!

Baca Juga:

Mural ini jadi mural bertema lingkungan terbesar di Amerika Selatan, dan jadi yang pertama di Venezuela.

Dengan adanya mural ini, Olivares dan OkoSpiri berharap masyarakat jadi lebih memperhatikan lingkungan, dan menyadari kalau bumi ini enggak baik-baik saja.

Wah, sungguh keren dan menginspirasi, ya, Kids!

Baca Juga: Keren! Seniman Ini Ubah Kota yang Membosankan Jadi Menarik dengan Berbagai Karakter Disney