Find Us On Social Media :

Virus Corona Belum Terdeteksi di Indonesia, Pakar Ini Ungkap Alasannya

Virus corona atau covid-19 yang belum terdeteksi di Indonesia (ilustrasi).

GridKids.id - Wabah virus corona masih terus menjaid pusat perhatian dunia internasional hingga kini.

Perkembangan terbaru, belakangan ini terjadi lonjakan kasus infeksi di beberapa negara seperti Korea Selatan.

Di sisi lain, Indonesia masih belum juga melaporkan satu pun keberadaan kasus virus corona atau covid-19 ini.

Baca Juga: Biasa Jadi Sistem untuk Beli Makanan, Korea Selatan Buka Layanan Drive-Thru untuk Periksa Virus Corona

Hal tersebut pun mengundang pertanyaan dari berbagai pihak, Kids.

Bahkan salah seorang profesor dari Universitas Harvard melalui penelitian yang dilakukan mengatakan bahwa di Indonesia mestinya setidaknya sudah memiliki lima kasus infeksi.

Wah, kalau begitu mengapa virus corona belum juga terdeteksi di Indonesia ya, Kids?