GridKids.id - Siapa yang enggak kenal dengan presenter, Kak Raffi Ahmad.
Selama 4 bulan, Kak Raffi dan Kak Nagita pergi keliling dunia dan pada 22 Febuari 2020 mereka akhirnya kembali ke Indonesia.
Banyak fans yang senang atas kembalinya Kak Raffi dan keluarga.
Namun, setelah pulang dari liburannya, Kak Raffi membawa kabar yang kurang baik.
Ia divonis dokter menderita penyakit stadium 3. Resikonya pun besar!
Selama ini Kak Raffi selalu cerita dan penuh semangat, enggak nyangka kalau kini ia sedang berjuang melawan penyakit di lehernya.
Penyakit yang Diderita Kak Raffi Ahmad
Kak Raffi memang sosok yang baik hati, makanya ia enggak pernah luput dari perhatian netizen.
Namanya melambung di dunia hiburan dan selalu eksis di layar kaca.
Bahkan Kak Raffi Ahmad sampai didapuk sebagai salah satu artis dengan bayaran selangit.
Beberapa waktu lalu, Kak Raffi Ahmad memutuskan untuk istirahat dari dunia hiburan yang membesarkan namanya.
Kak Raffi memboyong keluarga dan tim RANS Entertainment keliling dunia.