Find Us On Social Media :

Bukannya Minta Pesta dan Kado, Dua Sahabat Berumur 9 Tahun Ini Rayakan Ulang Tahun dengan Berdonasi

Bukannya Minta Pesta, Kedua Sahabat Ini Rayakan Ulang Tahun dengan Donasi

GridKids.id - Kids, saat ulang tahun, biasanya apa yang akan kamu minta ke orang tua?

Kebanyakan, pasti ingin mengadakan pesta yang meriah dan mengundang teman-teman.

Atau, meminta kado barang yang sudah lama diinginkan.

Nah, tapi berbeda dengan kedua anak berhati malaikat ini. Mereka meminta sesuatu yang unik dan enggak biasa untuk perayaan ulang tahun.

Rhome Pearce dan Ryley Bahara akan segera berumur 10 tahun.

Namun, mereka punya permintaan unik yang kadang enggak terpikirkan oleh kebanyakan orang, terutama dari anak-anak yang masih duduk di sekolah dasar.

Meminta Kerabat Berdonasi

Kedua anak ini adalah teman sekelas. Karena ulang tahun yang berdekatan, suatu hari mereka mendiskusikan apa yang ingin dilakukan saat hari istimewa itu datang.

Enggak nyangka, mereka malah memutuskan untuk membuka donasi.

Rhome dan Ryley mengajak keluarga dan teman-teman mereka untuk berdonasi, alih-alih membelikan mereka hadiah berupa mainan atau barang lainnya.

Donasi ini nantinya ditujukan untuk Cancer Research, atau sebuah tempat penelitian untuk kanker.

Baca Juga: Hebat, Bocah Ini Bikin Koala dari Tanah Liat dan Berhasil Kumpulkan Donasi Miliaran Rupiah untuk Bantu Hewan Korban Kebakaran Hutan Australia

Ingin Membantu Orang Lain

Kirsty Pearce (35), ibu dari Rhome, mengatakan kalau kedua anak laki-laki ini membicarakan rencana itu di sekolah, pada tanggal 29 Januari 2020.

Karena sudah merasa memiliki semua hal yang dibutuhkan, maka mereka memutuskan untuk membantu orang lain.

Dan, tercetuslah ide cemerlang tersebut.

Keputusan yang Tepat

Keputusan mereka berdonasi untuk membantu penderita kanker merupakan keputusan yang tepat.

Salah satu alasannya, kerabat keduanya memang banyak yang terkena kanker. Bahkan, ada yang sampai enggak selamat.

Awalnya, mereka akan ikut program di mana mereka berdonasi dengan cara mengikuti lomba lari.

Namun, mereka ingin berdonasi lebih banyak lagi.

Baca Juga: Padahal Masih Remaja, Tapi Greta Thunberg Jadi Inspirasi Anak-Anak Sedunia, Apa Kehebatannya?

Optimis Mencapai Target

Jadilah Rhome dan Ryley meminta para kerabat, keluarga dan teman-teman mereka, untuk ikut menyumbang.

Uang yang seharusnya dibuat untuk pesta ulang tahun, juga akan masuk ke donasi ini.

Sejauh ini, mereka sudah mengumpulkan sebanyak £707 atau sekitar Rp 12.7 juta, dari target £3,000 atau sekitar Rp 54 juta.

Walaupun masih jauh dari target, tapi Rhome dan Ryley dan kedua orang tua mereka sangat optimis kalau target akan terpenuhi.

Apalagi, setelah kisah kebaikan hati kedua anak ini menjadi viral.

Membuat Bangga

Kedua orang tua Rhome dan Ryley tentu saja sangat bangga dengan keputusan anak-anak mereka ini.

Itu sebabnya, mereka sangat mendukung dan sebisa mungkin membantu untuk mencapai target donasi.

Wah, keren ya, Kids! Walaupun masih kecil, Rhome dan Ryley sudah sangat peduli dengan orang yang kurang beruntung.

Semoga ulang tahun mereka yang ke-10 kali ini merupakan ulang tahun yang sangat berkesan, dan bisa menginspirasi orang lain!

Baca Juga: Keren, Terinspirasi dari Karakter Favorit, Si Kembar Ini Tampilkan Gaya Berpakaian Disney Princess di Dunia Modern