Find Us On Social Media :

Fotografer Ini Rela Jauh-Jauh ke Antartika Demi Potret Penguin, Hasilnya Bikin Takjub!

Foto-Foto Menakjubkan Penguin di Antartika

GridKids.id - Penguin adalah salah satu hewan yang unik, Kids.

Bukan cuma bentuk dan cara jalannya saja, tapi hewan yang tinggal di tempat dingin ini juga punya banyak fakta menarik.

Untuk menghemat energi, terkadang penguin berjalan dengan kakinya yang pendek atau meluncur dengan perutnya di salju.

Saat berada di darat, penguin menggunakan ekor dan sayapnya untuk menjaga keseimbangan ketika berjalan. Itu sebabnya, cara berjalannya terlihat lucu.

Sedangkan di air, sayapnya ia gunakan untuk berenang. Penguin mampu berenang dengan kecepatan 6-12 kilometer per jam. Bahkan, pernah tercatat hingga 27 kilometer per jam!

Karena enggak punya kelamin eksternal, sangat sulit mengetahui jenis kelamin penguin dengan mata biasa.

Nah, untuk membedakan jenis kelamin penguin, harus menggunakan teknik pemeriksaan kromosom atau DNA.

Karena keunikan hewan inilah, seorang fotografer yang bernama Albert Dros, pergi ke Antartika cuma untuk memotret penguin.

Hasilnya sangat menakjubkan lho Kids!

Albert sendiri mengatakan, berada di Antartika bersama para penguin, merupakan pengalaman yang sangat magis baginya.

Yuk, kita lihat seperti apa foto-fotonya!

Baca Juga: Unik, 5 Jenis Hewan di Laut Ini Berjasa Membuat Air Menjadi Bersih, Apa Saja?