Biasanya, tersedak hanya terjadi beberapa saat, kemudian pernapasan kembali normal setelah beberapa detik.
Namun terkadang, sebuah benda yang bisa masuk ke trakea dapat menghalangi saluran pernapasan sepenuhnya.
Jika aliran udara masuk dan keluar paru-paru tersumbat dan otak kekurangan oksigen, tersedak bisa menjadi keadaan darurat yang mengancam nyawa.
Seseorang bisa tersedak dan segera enggak sadar.
Sementara itu, jelly challenge ini masih menuai pro-kontra. Ada beberapa orang yang merasa terhibur dengan challenge ini.
Namun, enggak sedikit pula yang mengkritik karena jelly challenge dianggap bisa menimbulkan bahaya.
(Penulis: Deva Norita Putri)
Tonton video ini, yuk!