GridKids.id - Kecoak suka datang ke rumah? Jangan panik, karena bahan-bahan alami ini bisa bikin kecoak enggak mau lagi datang berkunjung!
Hewan yang satu ini memang sangat mengganggu.
Bukan hanya karena jorok dan bisa meninggalkan berbagai kotoran serta bibit penyakit, tapi karena kecoak juga bisa terbang dan membuat kita takut.
Namun, ternyata ada cara mudah mengusir hewan ini, Kids, yaitu dengan bahan-bahan alami.
Bahan-bahan ini enggak susah dicari, malah kadang sudah ada di rumah atau dapur.
Apa saja, ya?
Baca Juga: Bisa Hidup Tanpa Kepala! Apa Lagi Rahasia Mencengangkan Kecoak?
Daun Salam
Bahan alami pertama adalah daun salam.
Bukan cuma untuk membuat aroma masakan jadi sedap, daun salam juga bisa digunakan untuk mengusir kecoak.
Kalau kita suka dengan aroma daun salam, enggak begitu dengan kecoak. Hewan ini benci aroma daun salam.
Cara menggunakan daun salam untuk usir kecoak juga gampang.
Kamu tinggal remukkan daun salam kering atau yang masih hijau, dan taburkan di tempat-tempat yang disukai kecoak. Seperti tempat gelap di pojok ruangan.
Minyak Esensial
Kecoak enggak suka dengan bau minyak-minyakan, Kids, seperti bau minyak kayu putih, tea tree oil, peppermint, dan lavender.
Nah, kamu bisa membuat sendiri ramuan dari berbagai minyak ini untuk mengusir kecoak.
Caranya, campurkan minyak esensial dengan air, dan taruh di dalam botol semprot. Setelah itu, semprotkan di tempat yang disukai kecoak.
Atau bisa juga teteskan minyak pada kapas dan oleskan di tempat yang sering dilalui kecoak.
Baca Juga: Cuma Pakai Bahan Alami Ini, Kamu Bisa Usir Tikus dari Rumah!
Bubuk Kopi Hitam
Aroma kopi ternyata sangat enggak disukai kecoak, Kids. Nah, kamu bisa memanfaatkan hal ini.
Cukup taburkan saja bubuk kopi di tempat-tempat yang sering didatangi kecoak, atau tempat-tempat yang kira-kira disukai hewan tersebut.
Dijamin, mereka bakal kabur dan enggak datang lagi!
Gula dan Bawang Merah
Gula bisa jadi campuran ampuh untuk usir kecoak.
Caranya, campurkan gula dengan baking soda. Ukurannya 1 banding 3, ya! Jadi kalau gulanya satu sendok makan, maka baking sodanya 3 sendok makan.
Setelah dicampur, tinggal taburkan di tempat yang sering didatangi kecoak.
Nah, kalau enggak ada gula, bisa juga diganti dengan potongan bawang merah.
Lemon
Lemon punya kandungan anti bakteri yang bisa mengusir kecoak dari rumah.
Semprotkan air lemon di sekitar rumah atau di tempat kecoak bersembunyi.
Kamu juga bisa meletakkan kulit lemon di dekat sarang kecoak untuk membuat mereka pergi.
Oh iya, selain bisa mengusir kecoak, cara ini juga bisa membuat rumahmu beraroma lemon yang segar, lo!
Baca Juga: Kecoak Sering Datang ke Rumah? Hati-Hati, Bisa Jadi karena Ulah Kita Sendiri!