Find Us On Social Media :

Gigi Menguning dan Bikin Enggak Pede? Gunakan Bahan Alami Ini Untuk Bantu Cerahkan Kembali Gigimu!

Gigi kuning bisa diputihkan kembali dengan bahan alami.

Minyak Kelapa

Selain cuka apel, minyak kelapa juga memiliki kandungan antibakteri, lo.

Mungkin belum banyak yang tahu kalau minyak kelapa juga efektif dalam memutihkan gigi.

Enggak hanya itu, minyak kelapa juga dapat meningkatkan kesehatan mulut, Kids.

Senyawa lauric acid yang terkandung dalam minyak kelapa akan membasmi plak dan bakteri penyebab gigi kuning.

Minyak kelapa juga akan menjaga kesehatan gusi dan bau mulut supaya tetap segar.

Caranya penggunaannya mudah, lo. Kamu bisa berkumur menggunakan minyak kelapa selama 10-15 menit.

Cara tersebut bisa membantu mengurangi bakteri, plak, dan radang gusi pada mulut, Kids.

Kunyit

Kunyit memiliki sifat astringent. Sifat tersebut membuat kunyit memiliki kemampuan untuk mengencangkan gusi dan menghilangkan plak dari gigi.

Kunyit juga bersifat abrasif atau kasar seperti baking soda, sehingga dapat membantu untuk memoles gigi dan membersihkan kotoran.

Cara penggunaannya mudah, lo. Kamu bisa mencampurkan dua bagian bubuk kunyit dengan satu bagian minyak kelapa.

Lalu, tambahkan satu bagian baking soda dan campurkan sampai mengental seperti pasta.

Gunakan untuk menggosok gigi selama 2 menit, kemudian bilas menggunakan air bersih.

Baca Juga: Cuma Pakai Bahan Alami Ini, Kamu Bisa Usir Tikus dari Rumah!

Tonton video ini, yuk!