Find Us On Social Media :

Masih Muda Tapi Sudah Beruban? Mungkin Itu Tanda dari Penyakit Ini

Rambut anak-anak.

GridKids.id - Apakah kamu pernah melihat orang yang masih muda tapi sudah ada uban di antara rambut-rambut di kepalanya?

Wah, kok bisa ya, masih muda tapi sudah beruban? Bahkan ada juga anak-anak yang memiliki uban, lo.

Padahal biasanya, seperti yang umum kita ketahui, uban muncul kalau usia seseorang telah lanjut.

Baca Juga: Enggak Pernah Potong Rambut Sejak Usia 5 Tahun, Cewek Ini Jadi Rapunzel di Dunia Nyata

Beberapa memang sudah memiliki uban di usia yang masih muda bahkan saat masih anak-anak.

Hal itu bisa merupakan akibat dari adanya paparan lingkungan.

Namun demikian, tetap perlu diwaspadai karena bisa jadi hal tersebut merupakan sebuah tanda dari adanya suatu penyakit, Kids.

Kompas.com melansir dari New York Times, rambut berubah menjadi beruban ketika sel-sel yang disebut melanosit yang ada di setiap folikel rambut rusak.

Rambut beruban memang enggak selalu mengindikasikan adanya suatu penyakit di dalam tubuh.

Namun, bisa saja hal itu menjadi tanda adanya penyakit seperti autoimun, tiroid, atau jantung.

Alopecia areata

Rambut beruban pada usia yang lebih muda, bahkan pada anak-anak bisa jadi merupakan kondisi Alopecia areata, Kids.

Baca Juga: Alasan Harus Rajin Minum Air Putih, Salah Satunya Menjaga Kesehatan Rambut dan Kulit

Dari beberapa refrensi, Alopecia areata merupakan kondisi kerontokan rambut akibat adanya gangguan autoimun.

Selain itu, rambut beruban juga bisa menjadi tanda seseorang kekurangan vitamin B 12, lo.

Vitamin tersebut kerap ditemukan dalam produk hewani seperti ikan, daging segar, susu maupun telur.

Pada orang dengan hormon tiroid yang enggak normal, baik tinggi maupun rendah juga bisa menyebabkan timbulnya uban lebih dini.

Tes darah di laboraturium bisa dilakukan untuk mengetahui normal tidaknya hormon tiroid ini, Kids.

Rupanya enggak hanya itu saja, Kids. Meski jarang, kondisi rambut beruban bahkan dikaitkan dengan kasus vitiligo, tuberous sclerosis, Neurofibromatosis, dan sindrom Waardenburg.

Nha, terkait hal tersebut, perlu diwaspadai apabila rambut beruban pada usia muda, termasuk pada anak-anak.

Nah, kemudian adanya uban tersebut diikuti dengan gejala seperti kejang, tumor di bawah kulit, serta gangguan pendengaran.

Kalau ada gejala seperti itu sebaiknya segera kunjungi dokter ya, Kids.

Baca Juga: Sering Disebut Berbahaya dan Akan Tumbuh di Kepala, Biji Jeruk yang Tertelan Justru Bisa Hambat Tumor!

Tonton video ini, yuk!