Find Us On Social Media :

10.000 Mobil Desa Buatan Indonesia Diborong Orang Terkaya Afrika, Apa Itu Mobil Desa?

Mobil desa atau AMMDes (Alat Mekanis Multiguna Pedesaan).

GridKids.id - Salah satu orang terkaya asal Afrika akan membeli 10.000 unit mobil desa atau kendaraan pedesaan Indonesia untuk dipasarkan ke Nigeria.

Dilansir Kompas.com, Direktur Industri Maritim, Alat Transportasi, dan Alat Pertahanan Kementerian Perindustrian Putu Juli Ardika mengatakan, pembelian mobil desa itu melalui perusahaan bernama Dangote Group.

Dangote Group adalah perusahaan milik Aliko Dangote yang merupakan miliarder asal Afrika, Kids.

Menurut informasi, ia memiliki kekayaan sebanyak 4,3 miliar dollar AS pada tahun 2019.

Itu menjadikannya termasuk dalam 100 pria terkaya di dunia pada Bloomberg Billionaires Index, lo.

Dangote Group merupakan perusahaan yang fokus bergerak di bidang industri seperti semen dan komoditas gula serta tepung.

Perusahaan ini beroperasi di daerah Nigeria dan sejumlah negara di Afrika, termasuk Benin, Kamerun, Togo, Ghana, Afrika Selatan, dan Zambia.

Kabarnya, Dangote Group sangat berminat untuk melakukan impor kendaraan buatan Indonesia tersebut untuk customer mereka di sana, lo.

Nah, sebenarnya apa itu mobil desa?

Baca Juga: Terkaya di Indonesia dan Harta Rp 525 Triliun, tapi Langganan Makan Tahu Pong di Warung