Bisa Hidup Tanpa Kepala
Rahasia kemampuan kecoak lainnya adalah, hewan ini juga bisa tetap hidup meski enggak punya kepala, lo.
Wow! Mengapa begitu, ya? Itu dikarenakan kecoak bernapas melalui pori-pori yang ada di seluruh tubuhnya.
Kecoak bukan bernapas melalui hidung atau mulut yang ada di kepalanya.
O iya, kecoak juga enggak memiliki tekanan darah, Kids.
Jadi, kalau kepala dan bagian badan lainnya terpotong, kecoak enggak akan berdarah dan tetap bisa bernapas.
Kalau manusia, gerak-geriknya diatur oleh otak. Namun, kalau kecoak enggak begitu, Kids.
Alat pengendali gerak kecoak bukan otak, tapi syaraf yang ada di tubuhnya.
Jadi, kecoak masih bisa melakukan gerakan-gerakan sederhana, meski kepalanya sudah terpisah dari tubuhnya.
Psst, kecoak punya rahasia lagi, lo. Kecoak enggak berdaya, bahkan bisa mati saat tubuhnya terbalik atau terlentang.
Baca Juga: Yakin Kamu Lebih Fashionable dari Gaya Kucing Cho Asal Vietnam Ini?
Tonton video ini juga, yuk!