GridKids.id - Kids, ada yang pencinta K-Pop? Jika ada, pasti Kids sudah enggak asing dengan light stick, ya.
Yups light stick biasa digunakan jika menonton konser K-Pop favorit kita. Bentuk light stick pun unik-unik ada yang berbentuk bulat, kotak, bahkan seperti palu.
Pokoknya light stick sangat identik dengan pencinta K-Pop deh. Kali ini GridKids merangkum para idol dengan light stick masing-masing
Penasaran? yuk, cek foto-foto idol dengan light stick-nya
1. Taeyong NCT
Nampaknya Taeyong sedang mengamati light stick-nya, kira-kira lihatin apa, ya?
Baca Juga: Apa Benar Mengamati Gerhana Matahari Bisa Menyebabkan Kebutaan?
2. Lucas NCT
Enggak jauh-jauh dari Taeyong, Lucas juga nampak bingung dengan light stick-nya. Aduh.. apa light stick NCT bikin bingung, ya?
3. June Ikon
Nama light stick ini adalah konbat, light stick milik Ikon sangat keren, ya, Kids. Lihat saja bentuknya, seperti tongkat bisbol. Apa jangan-jangan bisa untuk main bisbol juga, ya? hihi...
Baca Juga: Blackpink Akan Kunjungi Indonesia, Blink Jangan Lupa Siapkan Light Stick
4. Suga BTS
Wah, kalau ini sih pasti teman-teman sudah hafal ya, ini adalah Army Bomb. Bentuknya bulat seperti bom. Duh.. lihat tuh, Kak Suga kayanya bangga banget, sampai-sampai angkat Army Bomb tinggi-tinggi.
5. Jisoo BLACKPINK
Saat live di acara VLIVE, Kak Jisoo dengan semangatnya memamerkan light stick BLACKPINK. Berwarna merah dan berbentuk palu hati, rupanya light stick ini sangat digemari fans maupun non fans BLACKPINK
Baca Juga: Blackpink Akan Kunjungi Indonesia, Blink Jangan Lupa Siapkan Light Stick
6. Chanyeol EXO
Meskipun ini hanya editan, nampaknya foto chanyeol memegang light stick sangat lucu. Foto ini bahkan menjadi meme untuk kalangan fans K-Pop.
Gimana Kids? Adakah idola kamu yang sedang memegang light stick? atau mungkin Kids punya light stick-nya?
Baca Juga: Masih Bayi tapi Jago Selfie, Warganet Curiga Ibunya Doyan Selfie
Lihat video ini juga, yuk!