Find Us On Social Media :

Enggak Cuma Manusia, Hewan-Hewan Ini Juga Lakukan Physical Distancing saat Anggota Kelompoknya Sakit

Hewan yang Juga Lakukan Physical Distancing saat Anggota Kelompoknya Sakit

GridKids.id - Kids, kamu pasti sudah tahu kalau kita dihimbau untuk melakukan physical distancing.

Ini artinya, kita harus mengurangi kontak fisik dengan orang lain.

Salah satunya dengan enggak berdekatan, dan enggak berkumpul dalam kelompok yang ramai orang.

Hal ini dilakukan sebagai upaya pencegahan menyebarnya virus corona Covid-19.

Dengan melakukan physical distancing, maka diharapkan bisa mengurangi bahkan menghentikan penyebaran virus, salah satunya adalah COVID-19.

Hal ini karena setiap orang enggak melakukan kontak dengan orang lain.

 

Tindakan Physical Distancing Juga Dilakukan oleh Hewan

Tahukah kamu? Tindakan social distancing ini ternyata juga dilakukan oleh hewan dalam kelompoknya, lo!

Hewan akan melakukan dan menerapkan jarak sosial dengan hewan lainnya yang sedang sakit atau terinfeksi patogen.

Cara yang dilakukan adalah hewan-hewan yang sehat akan mengeluarkan hewan yang sedang sakit dari kelompoknya.

Hal ini dilakukan untuk mencegah penularan penyakit yang lebih luas terjadi dalam kelompok.

Pembatasan sosial yang dilakukan oleh hewan pada hewan lain yang sehat disebutkan oleh peneliti bukan merupakan hal baru.

Baca Juga: Enggak Bakal Bosan! 5 Kegiatan Ini Cocok Dilakukan di Rumah, Bikin Physical Distancing Lebih Menyenangkan