GridKids.id - Kids, pernahkah kamu melihat burung terbang bersamaan di langit?
Enggak jarang burung terlihat terbang berkelompok dan berputar-putar di sebuah wilayah.
Hal ini kadang mengundang penasaran karena kita jadi bertanya-tanya kenapa burung-burung sering melakukannya.
Banyak orang yang percaya kalau ketika ada sekelompok burung terbang bersamaan berarti akan ada bencana alam, Kids.
Namun, hal itu enggak bisa dibuktikan secara ilmiah.
Ternyata burung-burung yang terbang berkelompok itu adalah hal yang alami saja.
Yap, gerombolan burung yang terbang bersamaan di langit sebenarnya bisa jadi sedang menghindari predator mereka.
Tapi, seringnya burung akan terbang bergerombol untuk mencari makanan mereka.
Penting bagi burung-burung itu terbang bersama karena bisa lebih mudah untuk menghindari predator.
Burung yang terbang sendirian lebih rawan diserang oleh predatornya, misal burung berukuran besar atau bahkan manusia.
Lalu, apa alasan yang membuat burung-burung terbang berkelompok?
Baca Juga: 15 Fakta Menarik Great Bustard, Burung Penerbang dari Dataran Eropa
Source | : | Kompas.com |
Penulis | : | Ayu Ma'as |
Editor | : | Danastri Putri |
Komentar