GridKids.id - Ketika suhu sedang gerah-gerahnya, tubuh manusia jadi banyak berkeringat, Kids.
Keringat sebenarnya sesuatu yang alami dihasilkan tubuh kita dalam proses pendinginan alami.
Keringat punya manfaat bagi tubuh dan kesehatan kita, salah satunya bisa membersihkan penumpukan bakteri di kulit.
Keringat di tubuh kita sebagian besar terdiri dari air yang rasanya asin.
Tapi, tahukah kamu kenapa keringat kita bisa terasa asin, ya?
Dilansir dari laman kompas.com, keringat kita diproduksi oleh kelenjar bernama kelenjar ekrin.
Kelenjar ini ada di sekitar ketiak, dahi, telapak tangan, dan telapak kaki kita, Kids.
Dalam keringat yang dihasilkan oleh kelenjar ekrin terdapat natrium yang membuat keringat jadi asin.
Makanan yang kita konsumsi juga mempengaruhi banyaknya kadar garam dalam keringat kita.
Makin banyak garam yang kita makan, makin asin juga keringat yang dihasilkan tubuh kita.
Lalu, apakah penyebab lainnya keringat kita terasa asin, ya?
Baca Juga: Bisa Disebabkan oleh Keringat, Ketahui 7 Cara Mengatasi Bau Amis pada Pakaian
Source | : | Kompas.com,kids.grid.id |
Penulis | : | Ayu Ma'as |
Editor | : | Heni Widiastuti |
Komentar