Secara geografis, Manado dikeliling laut, sehingga ikan jadi salah satu bahan makanan yang mudah diperoleh di sana.
Ikan cakalang adalah jenis ikan yang ukurannya besar dan umumnya diolah jadi ikan fufu atau ikan asap.
Cakalang fufu akan diolah lagi dengan digoreng atau dibumbui lagi dengan kuah asam.
Paling cocok kalau ikan fufu ini dimakan dengan tambahan sambal dabu-dabu.
2. Es Brenebon (Gorontalo)
Orang-orang Gorontalo dikenal punya hidangan pembuka yaitu es brenebon atau es kacang merah.
Es kacang merah yang gurih dan manis ini cocok sekali dimakan ketika cuaca sedang terik-teriknya, lo.
Kacang merah tak hanya gurih tapi juga punya rasa yang lebih manis untuk disantap dengan kuah gula merah dan susu kental manis cokelat.
3. Saraba (Palu)
Masyarakat Palu punya minuman hangat khas yang rasanya mirip wedang jahe, lo.
Nama minuman hangat ini adalah Saraba, cocok deh diminum ketika malam hari dan suasana dingin.
Baca Juga: 10 Fakta Menarik Es Gempol Pleret, Minuman Segar yang Tercantum dalam Serat Centhini
Source | : | Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan Republik Indonesia,kids.grid.id |
Penulis | : | Ayu Ma'as |
Editor | : | Heni Widiastuti |
Komentar