6. Pola Pikir yang Dangkal
Ketika seseorang malas membaca buku, maka pola pikirnya akan menjadi dangkal dan sempit.
Hal ini akan langsung terlihat dari cara seseorang melihat dirinya sendiri sebagai yang paling benar di antara banyak orang.
Padahal perspektif dan pandangan tentang baik itu relatif dan sangat subyektif, lo.
Tiap orang bisa jadi punya versi atau anggapan yang dirasanya jadi paling benar, padahal di dunia ini banyak sekali hal yang bisa jadi enggak kita ketahui, lo, Kids.
Berbeda dengan orang-orang yang suka membaca buku, mereka akan selalu merasa kurang dan haus dengan pengetahuan baru.
Satu pengetahuan baru akan selalu jadi hal yang menarik dan menyenangkan untuk diketahui.
Semakin banyak buku yang dibaca maka akan semakin merasa kurang dan ingin membaca lebih banyak lagi.
----
Ayo kunjungi adjar.id dan baca artikel-artikel pelajaran untuk menunjang kegiatan belajar dan menambah pengetahuanmu. Makin pintar belajar ditemani adjar.id, dunia pelajaran anak Indonesia.
Penulis | : | Ayu Ma'as |
Editor | : | Regina Pasys |
Komentar