GridKids.id - Tak sedikit orang yang bingung saat mengedit video TikTok.
TikTok merupakan salah satu media sosial yang sedang naik daun dan berisi berbagai video.
Selain itu, video TikTok yang muncul memakai efek yang rapi sehingga terlihat menarik dan banyak disukai, Kids.
Namun mengedit video TikTok bisa dengan mudah menggunakan ponsel, tanpa perlu komputer.
Ini karena, banyak aplikasi edit video yang mendukung content creator TikTok.
Lantas, apa saja aplikasi edit video TikTok menggunakan ponsel? Yuk, kita cari tahu.
1. CapCut
Aplikasi edit video TikTok menggunakan ponsel bisa dengan CapCut.
Secara umum, aplikasi edit video ini banyak digunakan oleh content creator.
Aplikasi edit video yang satu ini dapat memotong, membalikkan, dan mengubah kecepatan video sehingga lebih aesthetic.
Tak hanya itu, aplikasi edit video TikTok ini juga menyediakan filter, perpustakaan musik, hingga template.
Baca Juga: Lirik dan Chord Lagu Tabun/Probably - YOASOBI yang Viral di TikTok
2. KineMaster
Aplikasi edit video TikTok selanjutnya ialah KineMaster yang banyak juga digunakan, Kids.
Ini karena, KineMaster bisa memotong, menyambung, memotong video, hingga menggunakan gambar, stiker, efek khusus, teks, dan lainnya.
Selain itu, kamu juga bisa menambah musik latar, hingga efek suara.
KineMaster sendiri menawarkan koleksi audio yang bagus.
3. Inshot
Aplikasi edit video TikTok selanjutnya ialah InShot yang cocok untuk pemula.
Inshot cukup praktisi untuk memberi musik, hingga menambahkan efek.
2. VivaCut
Aplikasi edit video TikTok yang selanjutnya ialah VivaCut yang merupakan aplikasi edit video profesional.
Ini karena, aplikasi video ini bisa memberikan efek visual seperti VHS, Trippy, Glitch, dan lainnya.
Baca Juga: Lirik dan Chord Lagu Tabun/Probably - YOASOBI yang Viral di TikTok
Nah, itu beberapa aplikasi edit video TikTok yang bisa kamu gunakan.
-----
Ayo kunjungi adjar.id dan baca artikel-artikel pelajaran untuk menunjang kegiatan belajar dan menambah pengetahuanmu. Makin pintar belajar ditemani adjar.id, dunia pelajaran anak Indonesia.
Penulis | : | Febryan Kevin |
Editor | : | Danastri Putri |
Komentar