GridKids.id - Dalam artikel ini GridKids akan membahas tentang rumah adat Sulawesi Selatan yang memiliki ciri khas unik.
Rumah adat Sulawesi Selatan sendiri dihuni oleh Suku Makassar, Bugis dan Toraja, Kids.
Rumah adat Sulawesi Selatan memiliki filosofi secara turun temurun serta nilai leluhur masyarakat setempat.
Rumah adat Sulawesi Selatan sendiri mudah dilenali dengan ciri khas berbeda dengan rumah adat lainnya.
Lantas, apa saja rumah adat Sulawesi Selatan? Yuk, kita cari tahu.
1. Rumah Bugis
Rumah adat Sulawesi Selatan yang pertama yaitu rumah Bugis yang memiliki ciri khas atap berbentuk pelana dan memiliki timpalaja.
Hal tersebut menunjukkan status sosial pemilik rumah adat Sulawesi Selatan tersebut.
Selain itu, filosofi rumah Bugis yang satu ini dibagi menjadi 3, Kids.
Bagian pertama kalah atap, dikenal dengan Rakkeang (Bugis) dan parapara (Makassar).
Umumnya bagian tersebut digunakan untuk meletakkan barang atau bahan pangan lainnya.
Baca Juga: Ciri-Ciri Rumah Adat Papua Honai, Dibuat dari Bahan Ramah Lingkungan
Bagian kedua ialah kolong dikenal dengan awabola (Bugis) dan siring (Makassar).
Secara umum bagian tersebut menjadi tempat kediaman We Nyili Tim.
Bagian ketiga ialah badan rumah dikenal dengan alebola atau watangmpola (Bugis) dan kale balla’ (Makassar).
Umumnya bagian ini digunakan beraktivitas manusia untuk melangsungkan hidup.
2. Balla Lompoa
Rumah adat Sulawesi Selatan selanjutnya ialah Balla Lompoa yang merupakan tempat tinggal bagi Raja Gowa.
Menyerupai rumah Bugis, umumnya bangunan rumah adat Balla Lompoa juga memiliki tiga bagian.
Dilihat dari sisi arsitektur memiliki makna filosofis yang terkandung di dalam bentuk area tanah, tiang rumah, jendela, dan ruangan.
Ini karena, filosofinya ialah segala aspek kehidupan manusia yang akan sempurna jika berbentuk segi empat.
3. Rumah Adat Luwuk
Rumah adat Sulawesi Selatan selanjutnya ialah rumah Luwuk yang memiliki bentuk rumah panggung.
Baca Juga: 4 Rumah Adat yang Berasal dari Jawa Barat, Lengkap dengan Ciri Khasnya
Umumnya rumah adat ini mempunyai ciri khas seperti terdiri dari Suku Saluan, Balantak, dan Banggai.
Selain itu, rumah Luwuk memiliki bentuk persegi dengan ukuran pintu yang sama, Kids.
Perbedaan rumah adat Luwuk dengan lainnya ialah adanya hubungan sebagai penanda kasta penghuninya.
-----
Ayo kunjungi adjar.id dan baca artikel-artikel pelajaran untuk menunjang kegiatan belajar dan menambah pengetahuanmu. Makin pintar belajar ditemani adjar.id, dunia pelajaran anak Indonesia.
Source | : | tribunnews.com,Kompas.com |
Penulis | : | Febryan Kevin |
Editor | : | Danastri Putri |
Komentar