GridKids.id - Karakteristik kenampakan alam pantai merupakan materi kelas 4 tema 3.
Artikel ini akan membahas tentang apa itu karakteristik kenampakan alam pantai.
Kenampakan alam sendiri ialah seluruh hasil peristiwa alam yang nampak pada permukaan bumi.
Selain itu, kenampakan alam juga dikenal dengan istilah bentang alam.
Indonesia sendiri memiliki banyak kenampakan alam seperti dataran rendah, gunung dan pegunungan, lembah, pantai, dan delta.
Lantas, apa karakteristik kenampakan alam pantai? Yuk, kita cari tahu.
1. Apa itu pantai?
Pantai merupakan perbatasan antara daratan dengan laut atau air yang lain serta bagian yang dapat pengaruh dari air tersebut.
Indonesia sendiri memiliki sejumlah jenis pantai, seperti pantai berpasir dan pantai landai.
Ada juga pantai yang berkarang dan curam.
Baca Juga: Bentang Alam di Pulau Papua: Gunung, Pantai hingga Dataran Rendah, Kelas 5 SD
2. Lokasi pantai
Secara umum wilayah Indonesia memiliki banyak lokasi pantai.
Pantai sendiri berbatasan langsung dengan lautan, hal tersebut seperti Pantai Kuta dan Pantai Anyer.
3. Sumber daya alam pantai
Pantai memiliki sumber daya alam seperti air laut yang asin untuk pembuatan garam dan pohon kelapa.
4. Manfaat pantai
• Pelabuhan
• Perkebunan kelapa
• Tambak garam
• Objek wisata
• Pemukiman nelayan
Baca Juga: Bentang Alam Pulau Sumatra: Gunung, Pantai, Danau, Bukit hingga Dataran, Kelas 5 SD
• Pembudidayaan ikan-ikan laut dan rumput laut
Nah, itu tadi karakteristik kenampakan alam pantai yang merupakan materi kelas 4 tema 3.
Pertanyaan: Apa manfaat pantai untuk masyarakat? |
Petunjuk: Cek halaman 2 |
-----
Ayo kunjungi adjar.id dan baca artikel-artikel pelajaran untuk menunjang kegiatan belajar dan menambah pengetahuanmu. Makin pintar belajar ditemani adjar.id, dunia pelajaran anak Indonesia.
Penulis | : | Febryan Kevin |
Editor | : | Danastri Putri |
Komentar