5. Soekarni
Beliau lahir pada 14 Juli 1916 di Blitar.
Bapak Soekarni aktif dalam perjuangan kemerdekaan dan pernah bekerja di kantor berita Domei, Sendenbu, dan kantor pusat Seinendan.
Beliau pun mengusulkan agar naskah proklamasi kemerdekaan hanya ditandatangani oleh Soekarno dan Hatta.
6. Sayuti Melik
Bapak Sayuti Melik merupakan salah satu tokoh proklamasi dan berperan sebagai pengetik naskah.
Baca Juga: Jawab Pertanyaan Peta Pikiran dari Teks Ir. Soekarno, Kelas 4 Tema 5
Sebelumnya, naskah proklamasi ditulis tangan dengan beberapa perubahan, setelah disetujui diserahkan kepada Sayuti.
7. Latif Hendraningrat
Beliau merupakan pejuang yang tergabung dalam Pembela Tanah Air (PETA).
Pak Latif ikut berperan dalam proklamasi kemerdekaan Indonesia dengan menaikkan bendera pusaka saat upacara 17 Agustus 1945.
8. Laksamana Maeda
Laksamana Maeda adalah seseorang berkebangsaan Jepang yang menjadi tokoh proklamasi kemerdekaan Indonesia.
Maeda merupakan seorang perwira dengan jabatan sebagai Wakil Komandan Angkatan Laut Jepang di Jakarta dan ikut memperjuangkan kemerdekaan Indonesia.
Nah, itu dia, Kids, pembahasan materi Sejarah Kelas 9 SMP mengenai siapa saja tokoh-tokoh Proklamasi Kemerdekaan Republik Indonesia.
Yuk, selalu hargai dan hormati jasa para pahlawan!
Pertanyaan: Siapa saja tokoh-tokoh Proklamasi Kemerdekaan Republik Indonesia? |
Petunjuk: Cek di halaman 2 dan3! |
-----
Ayo kunjungi adjar.id dan baca artikel-artikel pelajaran untuk menunjang kegiatan belajar dan menambah pengetahuanmu. Makin pintar belajar ditemani adjar.id, dunia pelajaran anak Indonesia.
Source | : | KOMPAS.com |
Penulis | : | Putu Bagoes |
Editor | : | Danastri Putri |
Komentar