GridKids.id - Kids, pada artikel ini kita akan mempelajari kosakata bahasa Jepang.
Sebelumnya kita telah mempelajari angka 0 hingga 20 dalam bahasa Jepang.
Kali ini, kita akan belajar kosakata bahasa Jepang tentang alam dan artinya
Negara Jepang sama seperti Indonesia karena termasuk negara kepulauan dan vulkanis.
Sehingga banyak ditemukan kenampakan alam atau bentang alam seperti pulau, gunung, lembah, pegunungan, sungai, dan lainnya.
Alam merupakan segala yang ada di langit dan di bumi serta dianggap sebagai satu keutuhan.
Berikut ini merupakan kosakata yang berkaitan dengan alam yang sering digunakan dalam kehidupan sehari-hari, apa saja?
Kosakata Bahasa Jepang tentang Alam dan Artinya
Di bawah ini adalah contoh daftar kosakata bahasa Jepang tentang alam dan artinya, antara lain:
Baca Juga: Mengenal Angka dalam Bahasa Jepang atau 'Suuji', Mulai dari 0 hingga 20
1. shizen: alam
2. mizu: air
3. kawa: sungai
4. yama: gunung
5. ike: kolam
6. taki: air terjun
7. mizuumi: danau
8. sunahama: pantai pasir
9. kaigan: tepi laut
Baca Juga: 18 Contoh Ucapan dan Salam Bahasa Jepang yang Sering Digunakan dalam Percakapan Sehari-hari
10. raguun: laguna
11. wan: teluk
12. higata: pantai laut berlumpur
13. shima: pulau
14. hantoo: semenanjung
15. riku: daratan
16. oka: bukit
17. tani: lembah
18. tairiku: benua
Baca Juga: Berasal dari Berbagai Bahasa, Ini 15 Kosakata Serapan dalam Bahasa Jepang
19. mori: hutan
20. hayashi: pepohonan
21. ki: pohon
22. doukutsu: gua
23. suna: gurun
24. ishi: batu
25. kazan: gunung berapi
Itulah daftar kosakata bahasa Jepang tentang alam dan artinya, Kids.
-----
Ayo kunjungi adjar.id dan baca artikel-artikel pelajaran untuk menunjang kegiatan belajar dan menambah pengetahuanmu. Makin pintar belajar ditemani adjar.id, dunia pelajaran anak Indonesia.
Penulis | : | Rizky Amalia |
Editor | : | Regina Pasys |
Komentar