GridKids.id - Apa saja struktur surat dinas yang merupakan materi Bahasa Indonesia kelas 7 SMP?
Surat dinas sendiri kerap digunakan oleh pemerintah hingga swasta dalam situasi formal.
Umumnya surat pribadi bisa ditulis secara pribadi atau nama atasan lembaga, perusahaan hingga organisasi.
Lantas, bagaimana struktur surat dinas? Yuk, Kita cari tahu.
1. Kop surat atau kepala surat
Pada struktur surat dinas yang pertama ialah kepala surat atau kop surat yang dilengkapi dengan nama instansi, alamat lengkap, nomor telepon, nomor kotak pos, dan logo identitas lembaga.
2. Tanggal surat
Surat dinas juga harus dilengkapi dengan tanggal surat yang terletak di kanan atas, kiri atas atau kanan bawah.
Ketika menulis tanggal tak perlu menulis nama tempat lagi karena sudah ditulis pada kepala atau kop surat.
Baca Juga: Kunci Jawaban Materi Bahasa Indonesia Kelas 7: Diskusi Ciri-ciri Surat Pribadi
3. Hal atau perihal surat
Struktur surat dinas berikutnya ialah hal atau perihal surat untuk menunjukkan isi dan inti dari surat secara singkat.
4. Nomor surat
Surat dinas sendiri memerlukan nomor surat, kode, dan tahun.
Umumnya setiap institusi atau lembaga memiliki nomor surat yang berbeda-beda.
5. Lampiran
Struktur surat dinas kelima ialah lampiran yang ditulis secara singkat, seperti:
Lampiran: Satu lembar
6. Alamat tujuan surat
Baca Juga: Materi Kelas 5 SD Tema 9 Hal 152: Apa Bagian-Bagian dalam Surat Undangan Resmi?
Surat dinas juga harus ada alamat tujuan yang didahulukan dengan frasa terhormat atau disingkat Yth.
Setelah itu ditulis nama jabatan atau nama orang yang hendak dituju.
7. Isi surat
• Pendahuluan
• Isi pokok
• Kalimat penutup
8. Penutup surat
• Nama pejabat ditulis di bawah nama jabatan, tanpa tanda kurung atau garis bawah
• Tanda tangan berada di antara nama jabatan atau nama pejabat itu sendiri.
• Cap dinas menyentuh bagian sisi kiri tanda tangan pejabat.
Pertanyan: Bagaimana struktur surat dinas pada bagian isi surat? |
Petunjuk: cek halaman 3 |
-----
Ayo kunjungi adjar.id dan baca artikel-artikel pelajaran untuk menunjang kegiatan belajar dan menambah pengetahuanmu. Makin pintar belajar ditemani adjar.id, dunia pelajaran anak Indonesia.
Source | : | Kompas.com |
Penulis | : | Febryan Kevin |
Editor | : | Danastri Putri |
Komentar