GridKids.id - Sebanyak 45 pemain Laos mendapat sanksi dari FIFA seumur hidup setelah terlibat match fixing atau pengaturan skor, Kids.
Usai Piala AFF 2020 45 pemain Laos mendapat sanksi berat.
Sanksi tersebut diberikan pada 7 Januari 2022 oleh Sekretaris Jenderal FIFA, Kanya Keomany di Laos.
“45 pemain yang terlibat matchfixing dan berdampak buruk pada sepak bola Laos termasuk para pemain timnas,” tutur Keomany.
Sanksi tersebut membuat para pemain tak bisa kembali bermain di laga resmi FIFA.
Selain itu, sanksi FIFA diberikan kepada pemain Laos usia sejumlah kontroversi pada Piala AFF 2020.
Dari sejumlah sumber menemukan bahwa pertandingan Laos melawan timnas Indonesia pada Piala AFF 2020 sangat janggal dan menuai kontroversi, Kids.
Hal tersebut yang dipandang dan dicurigai sebagai match fixing.
Selain itu, ada juga laga Laos melawan Malaysia yang dipandang kontroversi.
Baca Juga: Profil Ricky Kambuaya, Pemain Persebaya yang Bersinar di Piala AFF 2020
Pengaturan skor yang melibatkan pemain timnas Laos sudah terjadi beberapa kali, Kids.
Dugaan match-fixing saat Laos melawan Malaysia dan Indonesia ramai dibicarakan di media sosial.
Banyak yang menyuarakan panitia Panitia Piala AFF 2020 melakukan penyelidikan pertandingan Laos melawan Malaysia dan Indonesia.
Sebelum bertanding melawan Indonesia dan Malaysia, Laos bertanding melawan Vietnam.
Vietnam menang dengan skor 2-0 dan Laos menjadi juru kunci Grup B dengan nilai 0 akibat empat kali kalah.
Meski begitu, FIFA belum mempublikasikan 45 nama yang terlibat pengaturan skor.
Pada Piala AFF 2020 sendiri Indonesia menduduki posisi kedua setelah kalah dari Thailand di final dengan agregat skor 2-6.
Indonesia sendiri melaju ke babak final dengan menduduki puncak klasemen grup B dengan 3 kali menang dan 1 kali seri, Kids.
Selain itu, timnas Indonesia merupakan tim terproduktif pada Piala AFF 2020.
Baca Juga: Profil Ricky Kambuaya, Pemain Persebaya yang Bersinar di Piala AFF 2020
Untuk juara Piala AFF 2020 berhasil diraih oleh Thailand.
Tim gajah putih sendiri berhasil melaju ke babak final setelah mengalahkan juara bertahan Vietnam di semifinal, Kids.
Vietnam kalah dengan agregat skor 2-0 dari Thailand.
Baca Juga: Update Posisi Timnas Indonesia di Ranking FIFA Usai Piala AFF 2020
----
Ayo kunjungi adjar.id dan baca artikel-artikel pelajaran untuk menunjang kegiatan belajar dan menambah pengetahuanmu. Makin pintar belajar ditemani adjar.id, dunia pelajaran anak Indonesia.
Source | : | Tribunews.com |
Penulis | : | Febryan Kevin |
Editor | : | Regina Pasys |
Komentar