GridKids.id - Akibat virus corona masuk ke Indonesia, pemerintah hingga Kementerian Kesehatan terus mengimbau masyarakat untuk hidup sehat dan menjaga kebersihan.
Perilaku Hidup Bersih dan Sehat (PHBS), salah satu program khusus dari pemerintah Indonesia yang bertujuan untuk meningkatkan kualitas kesehatan masyarakat Indonesia secara keseluruhan.
Saat pandemi ini, program PHBS perlu dilakukan untuk mencegah virus corona masuk dalam tubuh kita.
Berdasarkan laman Kementrian Kesehatan, PHBS adalah semua perilaku kesehatan yang dilakukan karena kesadaran pribadi sehingga keluarga dan seluruh anggotanya mampu menolong diri sendiri pada bidang kesehatan serta memiliki peran aktif dalam aktivitas masyarakat.
Nah, Kids, karena kasus Covid-19 di Indonesia masih tinggi, perlu ada kesadaran dari diri sendiri untuk menjaga kebersihan diri dan sekitar.
PHBS hingga imbauan social distancing menjadi salah satu caranya.
Baca Juga: Apa itu Zona Hijau, Zona Merah Hingga Zona Hitam Terkait Virus Corona?
Selain itu, Menteri Kesehatan dr. Terawan Agus Putranto juga meminta masyarakat Indonesia untuk tetap menjaga kesehatan diri sendiri dan keluarga dengan terus berperilaku hidup bersih dan sehat terlebih di saat pandemi seperti ini.
Pentingnya menjaga kesehatan diri sendiri adalah langkah awal dari pencegahan virus corona.
Adapun caranya adalah dengan beberapa kegiatan berikut:
Rajin cuci tangan pakai sabun
Makan dengan gizi yang seimbang
Rajin berolahraga dan istirahat yang cukup
Jaga kebersihan lingkungan
Tidak merokok
Minum air mineral 8 gelas/hari
Makan makanan yang dimasak dengan sempurna dan jangan makan daging dari hewan yang berpotensi menularkan
Bila demam dan sesak nafas, segera ke fasilitas kesehatan
Gunakan masker bila batuk atau tutup mulut dengan lengan atas bagian dalam
Jangan lupa berdoa
Itulah beberapa cara untuk mecegah virus corona, Kids.
Dengan meningkatkan kesehatan diri sendiri dan keluarga, dapat menciptakan lingkungan yang bersih dan dapat mengurangi risiko terkena penyakit.
Baca Juga: Apa itu PSBL? Kepanjangan dan Penjelasan Lengkapnya, Sudah Tahu?
-----
Teman-teman, kalau ingin tahu lebih banyak tentang sains, dongeng fantasi, cerita misteri, dunia satwa dan komik yang kocak, langsung saja berlangganan majalah Bobo, Mombi SD, NG Kids dan Album Donal Bebek. Tinggal klik di www.gridstore.id
Penulis | : | Regina Pasys |
Editor | : | Regina Pasys |
Komentar