Find Us On Social Media :

Kenapa Banyak Aturan yang Dibuat dalam Hidup Kita? #AkuBacaAkuTahu

Dalam kehidupan kita sehari-hari ada aturan yang harus dipatuhi. Kenapa kita harus menurut pada aturan itu, ya?

GridKids.id - Tahukah kamu kenapa dalam hidup kita ini banyak aturan yang harus dipatuhi?

Di mata anak-anak, aturan bisa jadi sesuatu yang membebani dan menyusahkan karena harus dipatuhi tanpa ditawar.

Dalam benakmu sebagai anak-anak mungkin pernah terlintas pertanyaan "apa sih gunanya semua aturan dalam hidup itu?"

Dilansir dari laman theconversation.com, aturan sebenarnya hadir karena dua alasan, yaitu jadi media belajar juga hal yang menjaga kita supaya tetap aman dan baik-baik saja.

Ketika masih sangat kecil, banyak hal yang harus dipelajari oleh anak-anak.

Ya, tentu anak-anak bisa membuat keputusan sendiri, tapi enggak semua hal dibebaskan untuk mereka.

Selama belajar dan bersekolah misalnya, ada banyak aturan yang harus kamu patuhi dan enggak boleh dilanggar sebagai siswa atau murid.

Aturan-aturan itu meski menjengkelkan dan menyusahkanmu, tapi sebenarnya bisa menjagamu belajar, bermain, dan bersenang-senang secara fokus.

Bayangkan kalau di dunia ini enggak punya aturan, maka akan terlalu banyak keputusan yang harus kamu ambil setiap hari. Betapa merepotkannya!

Kalau kamu sibuk mengambil keputusan dalam berbagai situasi, belajarmu bisa enggak fokus dan malah membebanimu, Kids.

Lalu, kenapa sih kehidupan ini harus dipenuhi banyak aturan yang enggak dipahami anak-anak?

Baca Juga: Aturan Kelas dan Manfaat Menaatinya, Pendidikan Pancasila Kelas 3 SD