GridKids.id - Kids, kita akan membahas jawaban soal buku Bahasa Indonesia Anak-anak yang Mengubah Dunia, Kurikulum Merdeka, Bab 1, halaman 10.
Pada halaman 10 ada perintah untuk menjawab pertanyaan berdasarkan teks Aku Anak Indonesia.
Adapun teks Aku Anak Indonesia yang dimaksud berada di halaman 3-7.
Nah, dalam perintah tersebut ada beberapa pertanyaan yang harus kalian jawab.
Kali ini GridKids akan mengajakmu mencari tahu jawabannya bersama-sama.
Namun perlu diketahui, jawaban ini bisa berbeda-beda satu sama lain.
Maka dari itu, pembahasan jawaban soal ini hanya digunakan sebagai referensi saja, ya.
Yuk, langsung saja kita cari tahu jawabannya bersama-sama!
Jawaban Bahasa Indonesia kelas VI Bab 1 Hal.10: Tokoh Cerita dan Sifatnya
Tuliskan satu tokoh utama dan tiga tokoh pendamping dari cerita tersebut!
Tuliskan sifat yang dimiliki tokoh dan apa yang dilakukannya dalam cerita!
Baca Juga: Jawaban Bahasa Indonesia Kelas VI Bab 1 Hal.9: Mencari Arti Kata
Jawaban
1. Nama Tokoh: Hana
Sifat: Mandiri, berani, dan terbuka, tetapi suka merasa cemas.
Tindakan: Cemas menghadapi hari pertama sekolah, tetapi dia berangkat sekolah sendiri dan berani berpendapat dan memperkenalkan dirinya secara terbuka.
2. Nama Tokoh: Juna
Sifat Tokoh: Suka menjadi pusat perhatian, ceria, ramah.
Tindakan: Bertanya kepada Hana di depan kelas dengan mangacungkan tangan.
3. Nama Tokoh: Ibu Pertiwi
Sifat Tokoh: Berwawasan luas dan penuh perhatian.
Tindakan: Membesarkan hati dan memberikan penjelasan jelas.
4. Nama Tokoh: Salim
Baca Juga: Jawaban Bahasa Indonesia Kelas VI Bab 1 Hal.6: Teks Aku Anak Indonesia
Sifat: Percaya diri dan aktif.
Tindakan: Menanggapi pertanyaan guru secara cepat.
Itulah pembahasan jawaban soal Bahasa Indonesia kelas VI Bab 1 halaman 10 ya, Kids!
-----
Ayo kunjungi adjar.id dan baca artikel-artikel pelajaran untuk menunjang kegiatan belajar dan menambah pengetahuanmu. Makin pintar belajar ditemani adjar.id, dunia pelajaran anak Indonesia.