Tindakan doxing bisa dicegah dengan beberapa cara, diantaranya:
1. Jangan Unggah Informasi Pribadi
Jangan membagikan informasi pribadi secara berlebihan di media sosial.
Hal ini bisa mengundang para pelaku doxing untuk melakukan tindakan jahat dan mereka dengan mudahnya mencari data-data yang umumnya bersifat privat.
Kamu juga jangan sembarang memberi informasi kepada orang yang enggak dikenal atau kamu enggak percayai.
2. Lakukan Pencarian Internet tentang Diri Sendiri
Kamu bisa melakukan pencarian informasi diri kamu di media sosial.
Hal itu untuk memastikan apakah data dirimu tersebar atau enggak.
Jika kamu menemukan informasi diri tanpa seizin di media sosial, segeralah laporkan ke pihak berwajib, agar data dirimu tak digunakan oleh pihak-pihak tak bertanggungjawab.
3. Pakai Akun Email Terpisah
Kamu dapat menggunakan email terpisah untuk media sosial dan pribadi.
Baca Juga: 5 Negara yang Memiliki Hacker Terbanyak, Salah Satunya Indonesia
Gunakan email kantor dan bisnis untuk pekerjaan dan profesional.
Kamu juga bisa menggunakan email terpisah untuk akun media sosial. Kemudian gunakan kata sandi yang berbeda untuk media sosial.
-----
Ayo kunjungi adjar.id dan baca artikel-artikel pelajaran untuk menunjang kegiatan belajar dan menambah pengetahuanmu. Makin pintar belajar ditemani adjar.id, dunia pelajaran anak Indonesia.