Find Us On Social Media :

Dijamin Bakal Kabur, Begini Cara Mengusir Tikus dengan Bubuk Kopi

Bubuk kopi salah satu cara untuk mengusir tikus

GridKids.id - Kopi banyak memberikan manfaat, selain untuk kesehatan tubuh, kopi juga dapat dijadikan bahan untuk mengusir hama seperti tikus.

Dalam sebuah Journal of Agricultural and Food Chemistry menjelaskan bahwa bubuk kopi dapat mengusir hewan pengerat seperti tikut. 

Bubuk kopi adalah penolak alami untuk hewan pengerat yang efek penolaknya disebabkan oleh senyawa pahit yang terkandung di dalamnya.

Tikus akan merasa tak nyaman dengan senyawa pahit yang ada di dalam kopi. 

Sehingga bila terdapat aroma kopi tikus-tikuspun akan menghindar atau kabur.

Nah, berikut cara mengusir tikus dengan menggunakan bubuk kopi.

1. Siapkan kopi bubuk hitam 

Kamu bisa menggunakan bubuk kopi jenis apapun, asal tak tercampur dengan gula atau tambahan bahan lainnya. 

Jika kamu mengusir tikus dengan memakai kopi yang sudah tercampur gula. justru bukan mengusir tikus melainkan akan mengundang semut.

Maka dari itu sebaiknya gunakan bubuk kopi yang asli atau murni utnuk mengusir tikus.

2. Gunakan kain kasa untuk membungkus kopi

Baca Juga: Kenapa Kopi dan Susu Tak Baik untuk Pengidap Maag? Ini Penjelasannya

 
 
 
3. Letakkan bubuk kopi di sudut-sudut rumah yang sering dihampiri tikus
 
Kita sering menemukan tikus di tempat-tempat persembunyian atau tempat yang biasa ia incar.
 
Letakkan kopi yang sudah dibungkus di sudut-sudut itu agar ia segera menyingkir dan keluar dari rumahmu.
 

4. Taburkan bubuk kopi di malam hari

Tikus merupakan hewan pengerat yang sangat mengganggu sehingga tergolong sebagai hama.

Biasanya, hewan pengerat ini lebih aktif pada malam hari sehingga dapat mengganggu waktu istirahat penghuni rumah.

Apalagi jika sudah masuk plafon dan berlari di atas atap rumah setiap malam.

Baca Juga: Tingkatkan Konsentrasi Otak dengan Mengonsumsi Minuman Ini

Maka, sebaiknya kamu menyebarkan bubuk kopi di area yang kerap dikunjungi tikus pada petang menuju malam hari.

Kendati demikian, perlu diketahui juga bahwa bubuk kopi mungkin tidak sepenuhnya efektif untuk mengusir tikus. Dalam beberapa kasus, bubuk kopi tidak efektif untuk mengusir tikus karena faktor iklim, jenis hewan pengerat, atau jumlah bubuk kopi yang digunakan.

----

Ayo kunjungi adjar.id dan baca artikel-artikel pelajaran untuk menunjang kegiatan belajar dan menambah pengetahuanmu. Makin pintar belajar ditemani adjar.id, dunia pelajaran anak Indonesia.