Find Us On Social Media :

Materi Bahasa Indonesia Kelas V : Pengertian Kosakata, Ciri-Ciri hingga Fungsinya

Kosakata adalah kumpulan kata yang dipakai dalam suatu bahasa

GridKids.id - Dalam bahasa Indonesia, kita tak asing dengan istilah kosakata. Ya, kosakata merupakan kumpulan kata atau pembendarahan kata.Kosakata merujuk pada kumpulan kata-kata yang dikenal oleh seseorang dalam suatu bahasa.Mempelajari kosakata adalah modal utama bagi seseorang untuk bisa menyusun atau membuat kalimat baru dan juga membantu menguasai bidang-bidang lainnya.Dengan menguasai banyak kosakata, akan membantu kita mengembangkan kemampuan komunikasi secara verbal.Ciri-Ciri KosakataDari banyaknya kosakata yang ada, kita mengenal adanya kata yang baku dan kata yang tak baku. Kedua kosakata tersebut memilki ciri-ciri, yakni sebagai berikut:Kosakata Bakua. Tak dipengaruhi bahasa daerah tertentu ataupun bahasa asing.b. Tak termasuk bahasa percakapan.c. Bersifat formal dan resmi.d. Penggunaan imbuhan pada kata memiliki sifat eksplisit.e. Penggunaan kata berdasarkan konteks kalimat.f. Bukan termasuk kata rancu.g. Tak mengandung hiperkorek dan pleonase.Kosakata Tak Bakua. Bersifat santai dan tak formal.b. Cenderung dipakai dalam bahasa percakapan.c. Dipengaruhi bahasa daerah dan bahasa asing.d. Dipengaruhi perkembangan zaman.e. Bentuknya dinamis.f. Punya arti serupa walaupun berbeda dari kata bakunya.

Fungsi Kosakata
 
Baca Juga: Jawab Pertanyaan Bahasa Indonesia Kelas XI SMA: Kosakata Cerpen Sejarah
Adapun beberapa fungsi dari kosakata yakni sebagai berikut:1. Komunikasi
 
Fungsi kosakata sebagai komunikasi yang mengungkapkan pikiran, ide, dan perasaan secara efektif kepada orang lain. 
 
Dengan memahami dan menggunakan kosakata yang tepat, seseorang dapat berkomunikasi dengan jelas dan terhubung dengan orang lain.
 
2. Pengetahuan
 
Kosakata adalah kunci untuk memperoleh pengetahuan baru. 
 
Dengan memahami kata-kata baru, seseorang dapat memahami konsep, ide, dan informasi yang lebih dalam dalam berbagai subjek.
 
3. Ekspresi
 
Dengan kosakata memungkinkan seseorang untuk mengungkapkan diri dengan lebih kaya dan kreatif.
 
Dengan memiliki variasi kata-kata yang lebih banyak, seseorang dapat mengekspresikan nuansa, rasa, dan pikiran dengan lebih tepat dan tepat sasaran.
 
4. Keterampilan Membaca dan Menulis
 
 
Kosakata yang baik mendukung kemampuan membaca dan menulis dengan trampil.
 
Dengan mengenal banyak kata, seseorang dapat memahami teks dengan lebih mudah dan menulis dengan lebih lancar dan bervariasi.

-----

Ayo kunjungi adjar.id dan baca artikel-artikel pelajaran untuk menunjang kegiatan belajar dan menambah pengetahuanmu. Makin pintar belajar ditemani adjar.id, dunia pelajaran anak Indonesia.