Find Us On Social Media :

Bukan Bersalju, Ini Penyebab Pasir di Gunung Bromo Berwarna Putih

Bromo menjadi salah satu rekomendasi tempat liburan bersama keluarga.

GridKids.id - Pada Selasa (30/5/2023), seorang pengguna Twitter mengunggah sebuah video Gunung Bromo.

Video yang memperlihatkan Gunung Bromo di Kabupaten Probolinggo, Jawa Timur, itu disebut diselimuti salju, ramai di media sosial.

"Hari ini Gunung Bromo berselimut salju," cuit akun Twitter tersebut.

Dalam video, terlihat hamparan pasir di kawasan Gunung Bromo berwarna putih. Kalau dilihat sekilas, mirip dengan salju.

Unggahan tersebut ramai ditanggapi oleh beberapa warganet.

Lalu, apakah benar kalau Gunung Bromo diselimuti salju?

Kepala Tata Usaha Balai Besar Taman Nasional Bromo Tengger Semeru (TNBTS) Septi Eka Wardhani mengatakan kalau Gunung Bromo enggak bersalju.

Fenomena memutihnya gunung setinggi 2.329 meter tersebut dikatakan sebagai fenomena frost atau embun upas.

Fenomena frost atau embun upas ini dilaporkan telah terjadi di Laut Pasir. Embun ini membeku karena pengaruh udara.

Pada tahun ini, fenomena embun upas pertama kali terlihat pada hari Selasa (30/5/2023).

Kawasan Gunung Bromo pun jadi terlihat semakin eksotis karena kemunculan embun upas yang membeku menyerupai salju. 

Baca Juga: 5 Destinasi Wisata di Malang untuk Mengisi Waktu Liburan Sekolah