GridKids.id - Kids, apa saja yang kamu ketahui tentang kapur barus?
Ya, kapur barus adalah bahan yang umum digunakan untuk menghilangkan bau tak sedap.
Biasanya, kapur barus diletakkan di dalam lemari pakaian agar baju tak menjadi apek.
Selain itu, kapur barus juga kerap diletakkan di dalam kamar mandi.
Namun ternyata, kapur barus memiliki kegunaan selain menghilangkan bau.
Nah, kali ini GridKids akan menyajikan beberapa manfaat kapur barus selain menghilangkan bau.
Lantas, apa saja kegunaannya? Yuk, kita simak satu per satu!
8 Kegunaan Kapur Barus Selain Menghilangkan Bau
1. Mengusir Kutu Kasur
Selain menghilangkan bau, kapur barus juga bisa mengusir kutu kasur, lo.
Cukup tumbuk kapur barus hingga halus dan berikan di sela-sela kasur.