Find Us On Social Media :

Bisa Berdampak Buruk, Ini 4 Jenis Kecanduan Internet yang Harus Dihindari

Melihat sejumlah dampak dari kecanduan internet yang penting diketahui.

GridKids.id - Pada artikel ini akan membahas tentang dampak kecanduan yang penting untuk dihindari, Kids.

Secara umum kemajuan teknologi dan internet sangat memudahkan aktivitas manusia.

Meski begitu, keberadaan internet bisa berdampak negatif ketika tak digunakan semestinya.

Ini karena, interaksi dan perangkat elektronik seperti ponsel bisa memicu kecanduan.

Kecanduan internet bisa berdampak negatif terlebih pada anak-anak, Kids.

Selain itu, terdapat 4 jenis kecanduan internet pada seseorang.

Jenis kecanduan internet

Cyber Relationship Addiction

Kecanduan kegiatan-kegiatan atau penggunaan hubungan sosial via online.

Hal tersebut bisa menggantikan dunia nyata. 

Net Compulsions

Baca Juga: Materi PPKn Kelas 8 SMP: 5 Dampak Positif Literasi Digital dalam Pendidikan

Untuk kecanduan net compulsions yaitu candu belanja secara online.

Information overload

Untuk kecanduan seperti dorongan untuk mencari informasi-informasi di internet secara terus menurus dan tak memiliki tujuan yang jelas.

Computer Addiction

Kecanduan pada permainan online.

Dampak Kecanduan Internet

Dilansir dari Kompas.com,  Biro Konsultasi Psikologi Westaria, Ibu Yuli Suliswidiawari, dampak negatif dari gadget menjadi hal yang berbahaya, Kids.

Ia juga memaparkan bahwa pengaruh negatif yang muncul akibat bermain gadget lebih besar jika dibandingkan  game online.

Ini karena, gadget memudahkan anak untuk mengakses berbagai konten dengan akses internet.

Tak semua game online baik, karena bisa menampilkan kekerasan yang tak baik untuk anak-anak.

Secara umum, permasalahan munculnya dampak negatif yang ditimbulkan game online dan gadge yaitu menggunakan internet tak sehat.

-----

Ayo kunjungiadjar.iddan baca artikel-artikel pelajaran untuk menunjang kegiatan belajar dan menambah pengetahuanmu. Makin pintar belajar ditemani adjar.id, dunia pelajaran anak Indonesia.