Find Us On Social Media :

Contoh Energi Kinetik di Dalam Kehidupan Sehari-hari, Materi Kelas 4 SD

(Ilustrasi) ini contoh energi kinetik yang ada di dalam kehidupan sehari-hari, materi kelas 4 SD.

GridKids.id - Dalam artikel ini akan membahas contoh energi kinetik dalam kehidupan sehari-hari.

Dalam materi IPAS kelas 4 SD Kurikulum Merdeka, membahas tentang energi kinetik.

Banyak contoh energi kinetik yang ada di dalam kehidupan sehari-hari, tetapi masyarakat kurang memahaminya.

Nah, dalam artikel ini akan membahas tentang contoh energi kinetik yang ada di dalam kehidupan sehari-hari agar kamu lebih memahami.

Energi kinetik tak bisa dilepaskan dari sejumlah energi lainnya seperti panas, energi listrik, energi cahaya, dan energi bunyi.

Energi kinetik merupakan energi yang didorong dengan adanya gerak.

Pada intinya, semua yang bergerak mempunyai energi kinetik.

Selain itu, terdapat sejumlah energi kinetik yang bisa dirasakan masyarakat seperti energi cahaya matahari.

Lantas, apa saja contoh energi kinetik yang ada di dalam kehidupan sehari-hari? Yuk, kita cari tahu.

1. Ban sepeda yang berputar ketika digunakan akan terasa panas.

2. Setelah melakukan olahraga tubuh manusia akan terasa panas.

3. Ketika hujan dan terjadi petir yang keras maka bisa memicu kaca bergetar.

Baca Juga: Penghematan dan Pencegahan Bahaya Penggunaan Listrik, IPA Kelas 9 SMP

4. Bola yang ditendang akan menggelinding.

5. Buah jatuh dari pohonnya.

6. Ketika benda dilempar, dipukul, dan jatuh maka menghasilkan energi kinetik.

7. Listrik mengalir pada bahan konduktor.

8. Meteor atau asteroid jatuh ke permukaan bumi.

9. Kendaran bermotor sedang berjalan maju

10. Bulan yang selalu bergerak mengorbit bumi.

11. Gelombang laut yang bergerak juga menghasilkan energi kinetik.

12. Bumi bergerak mengelilingi matahari.

13. Bulan bergerak mengorbit bumi.

Nah, itu contoh energi kinetik yang ada di dalam kehidupan sehari-hari.

 

Pertanyaan: Apa pengertian energi kinetik? 
Petunjuk: cek halaman 1

 

----

Ayo kunjungiadjar.iddan baca artikel-artikel pelajaran untuk menunjang kegiatan belajar dan menambah pengetahuanmu. Makin pintar belajar ditemani adjar.id, dunia pelajaran anak Indonesia