GridKids.id - Siapa saja pemain kunci timnas Belanda pada Piala Dunia 2022 Qatar?
Pemain kunci timnas Belanda bukan hanya senior karena pemain junior juga memiliki pengalaman, Kids.
Nah, dalam artikel ini akan mengulas pemain kunci timnas Belanda untuk Piala Dunia 2022.
Timnas Belanda pada Piala Dunia 2022 berada di Grup A bersama Qatar, Ekuador dan Senegal.
Pasukan Louis van Gaal diunggulkan untuk lolos ke babak 16 besar jika melihat kekuat timnas Belanda yang merata.
Lantas, siapa saja pemain kunci timnas Belanda? Yuk, kita cari tahu.
1. Virgil van Dijk
Pemain kunci timnas Belanda yang pertama ialah Virgil van Dijk berposisi bek tengah.
Van Dijk memiliki kemampuan duel udara, kecepatan hingga baik dalam menutup ruang.
Selain itu, Van Dijk juga memiliki kemampuan untuk membaca pergerakan lawan.
Van Dijk sudah tampil pada Piala Dunia 2022 sejak U-21 dan masuk timnas senior pada 2015.
Baca Juga: 4 Pemain Ini Tak Akan Tampil pada Piala Dunia 2022 Karena Cedera
2. Frenkie de Jong
Pemain kunci timnas Belanda yang kedua ialah Frenkie de Jong yang kini berusia 25 tahun.
Frenkie de Jong mampu tampil apik di level klub hingga timnas Belanda sehingga selalu diandalkan, Kids.
Selain itu, Frenkie de Jong juga bisa menyulitkan pertahanan lawan sehingga bisa memberi peluang gol lebih besar.
3. Memphis Depay
Pemain kunci timnas Belanda selanjutnya ialah penyerang dengan segudang pengalaman, Memphis Depay.
Memphis Depay sendiri memiliki kualitas yang tak perlu diragukan lagi karena memberikan andil besar pada level klub dan timnas Belanda, Kids.
Memphis Depay kini bermain di Barcelona dan memiliki catatan yang apik.
Depay telah menorehkan 13 gol dan dua assist dari 37 pertandingan yang ia lakoni bersama Barcelona.
Depay juga pernah membela Manchester United dan membantu menjuarai Europa League, Kids.
Nah, itu pemain kunci timnas Belanda untuk Piala Dunia 2022 dan diprediksi mampu tampil menakjubkan.
Baca Juga: Kekuatan Grup E Piala Dunia 2022, Jerman dan Spanyol Siap Beri Kejutan
Jadwal timnas Belanda di Piala Dunia 2022
• Senin (21/11/2022) - Pukul 23.00 WIB
Senegal VS Belanda
• Jumat (25/11/2022) - Pukul 23.00 WIB
Belanda vs Ekuador
• Selasa (29/11/2022) - Pukul 22.00 WIB
Belanda vs Qatar
-----
Ayo kunjungiadjar.iddan baca artikel-artikel pelajaran untuk menunjang kegiatan belajar dan menambah pengetahuanmu. Makin pintar belajar ditemani adjar.id, dunia pelajaran anak Indonesia.