GridKids.id - Pada artikel kali ini GridKids akan membahas tentang aktivitas masyarakat sebelum uang ditemukan, hal tersebut materi kelas 4 SD kurikulum merdeka, Kids.
Terdapat sejumlah aktivitas masyarakat sebelum uang ditemukan.
Nah, dalam artikel kali ini GridKids akan menjelaskan lebih mendalam apa saja aktivitas masyarakat sebelum uang ditemukan.
Uang merupakan alat pembayaran yang sah untuk membeli barang dan jasa.
Setiap negara mempunyai mata uang untuk melakukan transaksi dalam pembayaran yang sah.
Lantas, bagaimana aktivitas masyarakat sebelum uang ditemukan dan digunakan seperti sekarang? Yuk, kita cari tahu.
Melakukan barter
Aktivitas masyarakat sebelum uang ditemukan yaitu melakukan sistem barter.
Selain itu, sistem barter sudah digunakan sejak zaman Neolitikum atau di kenal masa bercocok tanam.
Barter merupakan sistem pembayaran dengan tukar menukar barang dengan barang atau jasa dengan jasa, Kids.
Menurut sebuah catatan, sistem barter digunakan penduduk Mesopotamia pada 6000 SM.
Baca Juga: Daftar 44 Mata Uang Berbagai Negara di Dunia, dari Haiti sampai Oman
Lalu, sistem barter digunakan juga oleh masyarakat Fenisia.
Kala itu, seseorang yang melakukan barter harus saling bersepakatan dengan barang yang handak di tukar.
Oleh karena itu, sistem transaksi barter membuat masyarakat di zaman dahulu lebih berhati-hati ketika menginginkan sesuatu, Kids.
Hal tersebut membuat mereka melakukan barter untuk mendapatkan barang yang berkualitas serta berfungsi baik.
Meski begitu, terdapat sejumlah kendala menggunakan transaksi barter.
Beberapa kendala menggunakan sistem transaksi barter, antara lain:
• Menyamakan suatu keinginan seseorang terkait barang atau jasa untuk ditukar
• Sistem barter membuat sulit untuk menghitung nilai barang yang ditukar.
• Mengalami kesulitan untuk menyimpan barang yang dimiliki hingga menemukan orang yang membutuhkan.
Nah, itu tadi aktivitas masyarakat sebelum mengenal uang seperti sekarang ini, Kids.
Masyarakat kini sudah mengenal berbagai jenis uang konvensional hingga digital untuk memudahkan transaksi.
Baca Juga: Daftar 41 Nama Mata Uang Berbagai Negara di Dunia, dari Pakistan Hingga Zimbabwe
Jika dahulu banyak masyarakat harus menemukan orang guna melakukan transaksi barter, kalau sekarang tak memerlukannya lagi.
Yap, karena sudah ada alat pembayaran yang sah berdasarkan Undang-Undang.
Pertanyaan: Apa kelemahan sistem barter? |
Petunjuk: Cek halaman 2 |
-----
Ayo kunjungiadjar.iddan baca artikel-artikel pelajaran untuk menunjang kegiatan belajar dan menambah pengetahuanmu. Makin pintar belajar ditemani adjar.id, dunia pelajaran anak Indonesia.