Find Us On Social Media :

Ini Hadiah yang Diterima Karim Benzema sebagai Peraih Ballon d'Or

Segini hadiah yang diterima Karim Benzema sebagai pemenang Ballon d'Or 2022.

GridKids.id - Dalam artikel ini akan menjelaskan mengenai jumlah hadiah yang diterima oleh pemenang Ballon d'Or.

Pemenang Ballon d'Or sudah diumumkan pada Selasa (18/10/2022). Karim Benzema merupakan peraih penghargaan tersebut.

Penghargaan Ballon d'Or merupakan penghargaan sepak bola yang diselenggarakan majalah France Football sejak 1956.

Penilaian Ballon d'Or pada edisi kali ini berbeda dengan sebelumnya.

Ini karena, dewan juri Ballon d'Or edisi 2022 menilai penampilan pemain mulai dari Agustus 2021 hingga Juli 2022.

Hal tersebut berbeda dengan edisi sebelumnya, pemain dinilai mulai dari Januari hingga Desember.

Tak hanya itu, juri yang memberikan penilaian juga dikurangi dan kriteria penilaian sangat mempertimbangkan pencapaian para pemain sepanjang kariernya.

Namun, untuk trofi Ballon d'Or yang ikonik di dunia sepak bola tak berubah.

Trofi tersebut memiliki tinggi 31 cm, diameter 23 cm, dan berat 7 kg.

Selain itu, trofi Ballon d'Or juga dilapisi emas yang bernilai 3.000 euro atau Rp 45 juta.

Lalu, trofi yang dibawa Karim Benzema dibuat dari dua pelat kuningan yang dibentuk bola dan diisi timbal logam, serta dilapisi emas di bagian luarnya.

Baca Juga: Manchester City Raih Penghargaan Klub Terbaik di Ballon d'Or 2022

Namun, pemenang Ballon d'Or tak menerima hadiah uang tunai.

Secara umum, hadiah tersebut akan diberikan oleh sponsor atau klub pemain.

Hal tersebut seperti karim Benzema yang memperoleh bonus mencapai 2 juta euro atau Rp 30 milliar dari Real Madrid.

Berikut daftar lengkap peraih penghargaan Ballon d'Or 2022 mulai pemain terbaik hingga klub terbaik.

1. Pesepak Bola Putra Terbaik:

• Karim Benzema (Real Madrid)

2. Penyerang Terbaik (Gerd Mueller Trophy):

• Robert Lewandowski (Barcelona)

3. Pemain U21 Terbaik (Kopa Trophy):

• Gavi (Barcelona)

4. Kiper Terbaik (Yachine Trophy):

Baca Juga: Daftar Peraih Ballon d'Or dari Masa ke Masa, Lionel Messi Terbanyak

• Thibaut Courtois (Real Madrid)

5. Pesepak Bola Wanita Terbaik:

• Alexia Putellas (Barcelona) 

6. Tim Terbaik:

• Manchester City

7. Solidaritas Pemain (Socrates Award)

• Sadio Mane (Bayern Munchen)

 

-----

Ayo kunjungiadjar.iddan baca artikel-artikel pelajaran untuk menunjang kegiatan belajar dan menambah pengetahuanmu. Makin pintar belajar ditemani adjar.id, dunia pelajaran anak Indonesia.