GridKids.id - Laga Liverpool vs Manchester City pada pekan ke-11 Liga Inggris memiliki sejumlah fakta menarik.
Pertandingan Liverpool atas Manchester City diselenggarakan pada Senin (17/10/2022) dini hari WIB, di Stadion Anfield.
Liverpool berhasil mengalahkan Manchester City dengan skor 1-0.
Gol tersebut dicetak oleh Mohamed Salah pada menit ke-76.
Kemenangan tersebut sangat berarti untuk Liverpool dan bisa mendongkrak ke peringkat delapan klasemen Liga Inggris.
Sedangkan Manchester City berada diposisi kedua dengan koleksi 23 poin.
Nah, dalam artikel kali ini GridKids akan mengulas fakta menarik dari Liverpool vs Manchester City.
Lantas, apa saja fakta menarik Liverpool vs Manchester City? Yuk, kita cari tahu.
1. Mohamed Salah Semakin Bersinar
Fakta menarik pertandingan Liverpool vs Manchester City yang pertama ialah Mo Salah semakin bersinar dan disebut bintang pada pertandingan tersebut.
Mo Salah pada pertandingan Liverpool vs Manchester merupakan penentu kemenangan.
Baca Juga: Link Live Streaming dan Head to Head Liverpool Vs Manchester City
Selain itu, Mo Salah menjadi pemain kedua dalam sejarah Liga Inggris yang berhasil mencetak 100+ gol menggunakan kaki kiri.
Mo Salah hanya kalah dari Robie Fowler (105) sebagai pencetak gol terbanyak dengan kaki kiri.
2. Mengikuti Jejak Jimmy Floyd Hasselbaink
Fakta menarik Liverpool vs Manchester City yang kedua yaitu mencetak gol di laga kandang dalam empat laga beruntun.
Sepanjang sejarah Liga Inggris hanya ada dua pemain yang berhasil melakukan hal tersebut.
Pemain tersebut ialah Hasselbaink dan Mohamed Salah.
3. Kartu Merah Jurgen Klopp
Fakta menarik Liverpool vs Manchester City yang ketiga ialah kartu merah yang diterima Jurgen Klopp.
Kemenangan Liverpool sedikit ternoda dengan kartu merah yang diperoleh Jurgen Klopp.
Jurgen Klopp sendiri menerima kartu merah setelah melakukan protes keras terhadap wasit.
Baca Juga: Daftar Pencetak Hat-trick Tercepat Liga Champions: Mohamed Salah Ukir Rekor Baru
4. Chemistry Alisson-Salah
Fakta menarik yang keempat ialah penjaga gawang Alisson Becker memberikan assist.
Assist tersebut diteruskan oleh Mo Salah untuk dijadikan gol kemenangan.
Hal tersebut pernah dilakukan Alisson pada Februari 2022, ia memberikan umpan untuk dikonversi menjadi gol.
Nah, itu fakta menarik terkait Liverpool vs Manchester City.
-----
Ayo kunjungiadjar.iddan baca artikel-artikel pelajaran untuk menunjang kegiatan belajar dan menambah pengetahuanmu. Makin pintar belajar ditemani adjar.id, dunia pelajaran anak Indonesia.