Find Us On Social Media :

8 Masjid Peninggalan Kerajan Islam di Indonesia, IPS Kelas 8 SMP

Salah satu peninggalan sejarah kerajaan Islam di Indonesia adalah masjid Raya Baiturrahman.

GridKids.id - Kids, apa saja yang kamu ketahui tentang masjid peninggalan dari kerajaan Islam di Indonesia?

Dalam materi IPS kelas 8 SMP kurikulum merdeka membahas tentang peninggalan kerajaan Islam.

Hingga saat ini, masih banyak yang bisa temukan dari peninggalan masa kerajaan Islam.

Coba kamu perhatikan bangunan masjid kuno yang tersebar di wilayah Indonesia.

Salah satunya adalah Masjid Agung Demak yang memiliki bentuk bangunan dari hasil akulturasi (pencampuran).

Lantas apa saja masjid yang merupakan peninggalan kerajaan Islam? Yuk, kita cari tahu.

1. Masjid Agung Demak

Masjid yang terletak di Kampung Kauman, Kelurahan Bintaro, Kecamatan Demak ini adalah peninggalan kerajaan Islam.

Selain menjadi peninggalan sejarah kerajaan Islam, masjid ini juga salah satu masjid tertua di Indonesia, lo.

Di sana ada beberapa makam raja-raja pada masa kesultanan Demak dan termasuk makam dari Raden Patah.

2. Masjid Sang Cipta Rasa

Baca Juga: Peninggalan Kerajaan Bercorak Islam di Indonesia, Materi Kelas 4 SD

Nah, kalau masjid yang ini terletak di Desa Astana Gunung Jati, Kecamatan Cirebon Utara, Kabupaten Cirebon Jawa Barat, Kids.

Masjid ini juga terkenal dengan nama Masjid Sunan Gunung Jati dan dibangun pada tahun 1480.

Nyi Ratu Pakungwati adalah sosok yang memprakarsai pembangunan masjid ini dan dibantu oleh para Walisongo.

3. Masjid Sultan Ternate

Masjid yang satu ini terletak di Klurahan Soa Sio, Kecamatan Ternate Utara, Kota Ternate, Maluku Utara.

Disebutkan bahwa masjid ini dibangun pada masa kekuasaan Sultan Saidi Barakati pada awal abad ke-17.

Masjjid ini juga menjadi bukti keberadaan kesultanan Islam pertama di wilayah timur Nusantara.

4. Masjid Agung Banten

Sesuai namanya, masjid ini terletak di Kelurahan Banten, Kota Serang, Provinsi Banten.

Masjid ini juga merupakan peninggalan sejarah dari kerajaan Demak yang dibangun oleh Sultan Maulana Yusuf pada tahun 1566 masehi.

Masjid ini memiliki menara setinggi 30 meter dan menjadi ciri khas Masjid Agung Banten.

Baca Juga: Peninggalan Budaya dari Kerajaan Islam di Indonesia, IPS Kelas 8 SMP

Selain itu, ada peninggalan berupa Al-Quran yang ditulis tangan semasa Sultan Maulana Yusuf.

5. Masjid Kotagede

Masjid ini terletak di Kelurahan Jagalan, Kecamatan Banguntapan, Bantul, DI Yogyakarta.

Masjid Kotagede sendiri merupakan peninggalan sejarah dari kerajaan Mataram.

Disebutkan bahwa masjid ini dibangun di bawah pemerintahan Kiai Ageng Mataram.

6. Masjid Agung Surakarta

Hampir sama dengan Masjid Kotagede di Yogyakarta, Masjid Agung Surakarta juga salah satu peninggalan kerajaan Mataram Islam di Surakarta.

Masjid ini terletak di kelurahan Kauman, kecamatan Pasar Kliwon, Kota Suarakarta, Jawa Tengah.

Masjid Agung dibangun oleh Sunan Pakubuwono III pada tahun 1763 dan selesai pada tahun 1768.

7. Masjid Raya Baiturrahman

Kalau Masjid Raya Baiturrahman terletak di kelurahan Kampung Baru, kecamatan Baiturrahman, Kota Banda Aceh.

Disebutkan bahwa masjid ii dibangun semasa kerajaan Aceh yang kala itu dipimpin oleh Sultan Iskandar Muda pada tahun 1607-1636.

Saat Indonesia masih dijajah, masjid ini juga digunakan sebagai markas pertahanan dari serangan musuh, lo.

8. Masjid Menara Kudus

Nah, untuk Masjid Menara Kudus, terletak di desa Kauman, kecamatan Kota, Kabupaten Kudus, Jawa Tengah, Kids.

Masjid ini memliki bentuk yang unik karena menyerupai candi di Jawa Timur.

Kalau dicermati, bentuk menara masjid kudus juga mirip dengan Bale Kulkul.

Bale Kulkul adalah bagian bangunan dari bangunan sebuah Pure, tempat ibadah pemeluk agama Hindu.

-----

Ayo kunjungi adjar.id dan baca artikel-artikel pelajaran untuk menunjang kegiatan belajar dan menambah pengetahuanmu. Makin pintar belajar ditemani adjar.id, dunia pelajaran anak Indonesia.