Find Us On Social Media :

6 Bagian Tumbuhan dan Fungsinya, Materi Kelas 4 SD Kurikulum Merdeka

(Ilustrasi) berikut bagian tumbuhan dan fungsinya yang merupakan materi kelas 4 SD.

GridKids.id - Apa saja bagian tumbuhan dan fungsinya? Hal tersebut merupakan materi kelas 4 SD Kurikulum Merdeka, Kids.

Umumnya bagaian tumbuhan memiliki fungsi utama yaitu pertumbuhan dan pengembangbiakan.

Nah, agar kamu lebih memahami, kali ini GridKids akan membahas apa saja bagian tumbuhan dan fungsinya.

Lantas, apa saja bagian tumbuhan dan fungsinya? Yuk, kita cari tahu.

1. Akar

Bagian tumbuhan pertama ialah akar yang memiliki fungsi guna menyerap air, garam mineral dan menopang tumbuhan. 

Akar dapat menopang tumbuhan agar tetap berdiri meski diterpa angin atau hujan.

Selain itu, akar juga memiliki fungsi untuk menyimpan cadangan makanan.

Pada beberapa tumbuhan umbi-umbian, akar berfungsi untuk menyimpan cadangan makanan.

2. Batang

Bagian tumbuhan selanjutnya ialah batang yang berfungsi menghubungkan akar dan daun, serta membuat tegak tumbuhan.

Baca Juga: Cara Penyebaran Biji Tumbuhan: Kapuk, Padi dan Kopi, IPAS Kelas 9 SMP

Selain itu, batang juga berfungsi untuk menyimpan cadangan makanan.

Batang juga memiliki fungsi untuk jalannya sari-sari makanan hasil fotosintesis guna disebarkan ke seluruh bagian tumbuhan.

3. Daun

Bagian tumbuhan berikutnya ialah daun yang memiliki fungsi sebagai tempat fotosintesi, Kids.

Daun juga memiliki kandungan seperti klorofil atau zat hijau daun yang digunakan untuk membantu fotosintesis.

4. Bunga

Bunga merupakan bagian tumbuhan yang memiliki kelopak, mahkota, benang sari, dan putik, sehingga disebut bunga lengkap.

Sedangkan bunga tak lengkap maka tak ada salah satu dari bagian tersebut.

5. Buah

Buah merupakan bagian tumbuhan yang memiliki fungsi guna menyimpan cadangan makanan, serta membungkus dan melindungi biji.

Umumnya terdapat 3 putik pada buah, yaitu kepala putik (stigma), tangkai putik (stilus), dan bakal buah (ovarium).

Baca Juga: 14 Sikap Manusia Terhadap Tumbuhan dan Binatang, Jawaban Kelas 3 SD Tema 2

6. Biji

Bagian tumbuhan yang terakhir ialah penyimpan cadangan makanan, alat perkembangbiakan, dan pembentuk tumbuhan baru, Kids.

Umumnya biji berasal dari bakal biji, lalu dibedakan menjadi dua jenis yaitu biji terbuka dan biji tertutup.

 

Pertanyaan: Apa fungsi akar pada tumbuhan? 
Petunjuk: cek halaman 1.

 

-----

Ayo kunjungi adjar.id dan baca artikel-artikel pelajaran untuk menunjang kegiatan belajar dan menambah pengetahuanmu. Makin pintar belajar ditemani adjar.id, dunia pelajaran anak Indonesia.